Laman

Minggu, 10 November 2013

Bank Dunia yakin Indonesia dapat mengatasi tekanan ekonomi

Ilustrasi. Dua pekerja berjalan di atas jembatan sementara (temporary bridge) dengan latar belakang pembangunan Terminal Peti Kemas Kalibaru, di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Kamis (7/11). (ANTARA FOTO/Hermanus Prihatna)

Selama dekade terakhir, dunia telah melihat Indonesia muncul sebagai negara berpendapatan menengah
Jakarta (ANTARA News) - Direktur Negara Bank Dunia untuk Indonesia yang baru dilantik, Rodrigo Chaves, mengatakan, Indonesia akan dapat mengatasi tekanan ekonomi saat ini sebagaimana pernah dialami dalam tahun-tahun sebelumnya.

Menurut Rodrigo Chaves, dalam siaran pers Bank Dunia yang diterima di Jakarta, Sabtu, hal tersebut dinilai antara lain karena fundamental makroekonomi Indonesia yang kuat dan manajemen fiskal yang penuh kehati-hatian.

Karena itu, ujar dia, Bank Dunia meyakini bahwa Indonesia akan mengatasi tekanan saat ini yang memengaruhi rupiah dan akan tahan melawan volatilitas eksternal.

"Lebih penting lagi, bangsa besar ini memiliki apa saja yang dibutuhkan guna membawa kesejahteraan bagi rakyatnya," kata Chaves yang mendapatkan gelar doktorat ekonomi dari Ohio State University.

Sebelum bergabung dengan kantor Bank Dunia di Indonesia, Chaves menjabat sebagai Direktur Pengentasan Kemiskinan dan Manajemen Ekonomi untuk Amerika Latin dan Karibia.

Menurut dia, tantangan pembangunan yang dihadapi di Amerika Latin dan Karibia serupa dengan kondisi yang dihadapi di Indonesia, seperti berkembangnya ketimpangan sosial dan kebutuhan bagi kaum miskin dan masyarakat rentan, termasuk memperluas akses kepada pendidikan, kesehatan, air minum, dan jasa layanan dasar lainnya.

Chaves akan memimpin program di Indonesia yang mencakup portofolio sebanyak 37 operasi aktif, dengan komitmen net sebesar 8 miliar dolar AS dalam bentuk pinjaman terhitung Agustus 2013.

Beragam program tersebut berkisar dari dukungan terhadap pembangunan di dalam masyarakat, perluasan energi geothermal, dan jasa layanan pendidikan anak-anak usia dini.

"Setelah enam dekade kemitraan produktif, Bank Dunia merasa terhormat untuk melanjutkan dukungan terhadap ambisi Indonesia untuk menjadi salah satu negara paling makmur," kata Chaves.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Chatib Basri mengatakan tahun anggaran 2014 merupakan periode stabilisasi dan pemerintah lebih fokus untuk membenahi fundamental perekonomian nasional, dengan risiko pertumbuhan tidak akan lebih tinggi dari angka enam persen.

Chatib memastikan pemerintah akan menetapkan kebijakan fiskal yang ketat dengan menjaga defisit anggaran serta memastikan agar defisit neraca transaksi berjalan tidak makin melebar, sebagai upaya stabilisasi tersebut.


View the original article here

Rolls-Royce anggap Indonesia pasar potensial

Rolls-Royce Wraith (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)

Jakarta (ANTARA News) - Rolls-Royce optimistis dengan pasar Indonesia sehingga mereka  mendistribusikan  Wraith.

Menurut General Manager Rolls Royce Motor Cars Asia Pasifik, Dan Balmer, pasar otomotif di Indonesia masih terus berkembang dan memiliki banyak potensi.

"Indonesia memang jadi salah satu pasar yang berpotensi untuk kamis, meski penjualan Rolls-Royce Ghost dan Phantom tidak sebesar di negara lain," katanya saat ditemui di Jakarta Pusat, Jumat.

"Konsumen kami itu adalah global people. Orang Indonesia yang punya investasi dimana-mana. Jadi keadaan ekonomi ini tidak mengubah kemampuan beli, hanya pembeliannya ditunda," katanya.

Dia bahkan menyebut pasar Indonesia mungkin akan jadi pasar terbesar merek mobil Inggris di tahun-tahun yang akan datang.

"Meski sekarang pasar terbesar kami masih Singapura," katanya.

Untuk itu, lanjutnya, semua lini milik Rolls-Royce pun diboyong ke Indonesia dan yang terbaru adalah Wraith, yang sudah bisa dipesan konsumen sejak hari ini.

"Tapi baru bisa dikirim pada pertengahan tahun depan. Kalau ada tambahan bespoke ya lebih lama dari itu," katanya. Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013


View the original article here

Presiden minta semua pihak jaga iklim investasi

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)

Para gubernur, bupati dan walikota saya harap juga terus bekerja penuh untuk jaga pertumbuhan ekonomi dan penciptaan lapangan pekerjaan,"
Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta semua pihak bekerja keras menjaga iklim investasi guna mempertahankan pertumbuhan ekonomi di tengah perlambatan ekonomi global. 

"BPS telah mengumumkan pertumbuhan ekonomi kuartal III 2013 sebesar 5,62 persen sehingga kumulatif sampai kuartal III ekonomi kita tumbuh 5,83 persen," kata Presiden dalam akun twitternya @SBYudhoyono yang dipantau Antara di Jakarta, Sabtu.

Presiden mengatakan angka yang dikeluarkan oleh BPS itu sudah diperkirakan dan sejalan dengan perlambatan perekonomian global.

"Investasi harus terus kita galakkan. Saya minta cegah dan hilangkan hambatan investasi di pusat dan daerah. Beri kemudahan perizinan," katanya.

Kepala Negara mengatakan belaja negara di pusat dan daerah juga harus dilaksanakan tepat waktu, jangan terlambat. Sementara BPK, BPKP dan UKP4 harus terus mengawasi penggunaan uang negara tersebut.

"Daya beli masyarakat perlu dijaga. Bantuan untuk kaum miskin dan kurang mampu harus berjalan dengan baik," tegasnya.

Untuk menopang program itu, Presiden mengatakan penciptaan lapangan kerja harus terus dilakukan. Program KUR dan PNPM serta pembangunan infrastruktur juga harus terus ditingkatkan.

"Para gubernur, bupati dan walikota saya harap juga terus bekerja penuh untuk jaga pertumbuhan ekonomi dan penciptaan lapangan pekerjaan," kata Presiden.

Kepala Negara berkeyakinan bila semua pihak menjalankan tugasnya masing-masing maka ekonomi nasional akan tetap terjaga serta bisa menahan dampak krisis ekonomi global yang saat ini masih terjadi. (P008/A039)


View the original article here

Bedanya servis Rolls-Royce dengan mobil lain

Rolls-Royce Wraith (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)

Jakarta (ANTARA News) - Kendaraan Merek super mewah Rolls-Royce tidak bisa diservis sembarangan karena teknologinya canggih dan beda dengan mobil lain.

"Beda dengan mobil lain karena menggunakan teknologi tinggi, misalnya Rolls-Royce Phantom," kata General Manager Rolls-Royce Asia Pasifik, Dan Balmer.

Menurut Balmer, penanganan untuk Phantom berbeda dengan varian lainnya karena penggunaan bahan dasar mobil juga beda.

"Phantom itu pakai alumunium, jadinya penanganan perbaikannya juga berbeda," katanya.

Dia mengemukakan Rolls-Royce Motor Cars Jakarta juga melayani servis mobil yang dibeli dari importir umum.

Sementara itu, After Sales Manager Rolls-Royce Motor Cars Jakarta, I Made Sujana, mengatakan perbaikan ke bengkel resmi biasanya seputar masalah baterai.

"Karena mobil jenis ini kan memang jarang dipakai, biasanya perbaikan standar," katanya.

Perbaikan seperti itu, lanjutnya hanya memakan waktu 1 hingga 1,5 jam karena mobil ini dilengkapi dengan teknologi komputer yang bisa mendeteksi kerusakan pada mobil.

"Jadi kuncinya kami baca kemudian baru kami periksa. Servis paling lama itu dua hari biasanya," kata I Made Sujana.

Ia mengemukakan ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar mobil Rolls Royce tetap dalam kondisi prima meski jarang dipakai.

"Untuk engine sebaiknya selalu hidup. Agar oli bersirkulasi," katanya.

Selain itu, yang paling penting menurutnya ada penggunaan trigger battery untuk mensuplai elektrik pada baterai. Dengan begitu, baterai tidak akan mengalami kerusakan.

"Karena kalau dinyalakan saja tidak akan pengaruh banyak," katanya.

Penggunaan trigger tersebut, katanya tidak terlalu sulit. Hanya perlu dihubungkan ke sumber listrik.

"Bisa ditinggal. Kalau sudah penuh dia akan otomatis off, kalau berkurang dia akan isi lagi," katanya.

Made menyebut bahwa perhitungan mobil masuk bengkel tidak berdasar pada jarak yang ditempuh atau waktu karena ada teknologi sendiri yang menghitung soal kondisi mesin mobil.

"Dia akan ada pemberitahuan kapan mobil harus diservis," katanya.

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013


View the original article here

Ekonomi Banten tumbuh melambat, cuma 2,12 persen

... ekonomi nasional bergerak di kisaran sekitar 5,5-5,8 persen, Banten cuma kurang dari separuhnya... "
Serang, Banten (ANTARA News) - Pertumbuhan perekonomian Banten pada triwulan III-2013 tumbuh 2,12 persen, melambat dibandingkan triwulan II-2013 yang besarnya 2,15 persen.  Pada saat ekonomi nasional bergerak di kisaran sekitar 5,5-5,8 persen, Banten cuma kurang dari separuhnya. Padahal, di Banten terletak Bandara Internasional Soekarno-Hatta, bandar udara terbesar dan jadi satu wajah utama Indonesia di mata dunia.

Kepala Badan Pusat Statistik Banten, Syech Suhaimi, di Serang, Sabtu, mengatakan, pertumbuhan tertinggi terjadi pada sektor pertanian, peternakan, kehutanan dan perikanan (7,27 persen) diikuti sektor angkutan, dan komunikasi (2,93 persen).

Ia mengatakan sektor lain tumbuh cukup tinggi sektor jasa-jasa (2,85 persen) serta perdagangan, hotel dan restoran (2,35 persen). 

Masa liburan sekolah diiringi tahun ajaran baru, Ramadhan, dan Lebaran Idul Fitri berperan mendorong peninggian pertumbuhan beberapa sektor di atas.

Hotel dan restoran merupakan dua sektor dengan penyumbang pertumbuhan paling tinggi, mencapai 4,75 persen dan 6,03 persen.

Editor: Ade Marboen

COPYRIGHT © 2013

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com


View the original article here

Asing kuasai 70 persen aset negara

Prof Dr Pratikno M.Soc. (FOTO ANTARA/Noveradika)

Kondisi bangsa kita saat ini sudah mengkhawatirkan sehingga tanpa dukungan dan kebijakan oleh semua elemen bangsa maka lambat laun seluruh aset akan jatuh ke tangan orang asing,"
Kendari (ANTARA News) - Rektor Universitas Gajah Mada (UGM) Prof Dr Pratikno mengatakan hingga saat ini aset negara sekitar 70--80 persen telah dikuasi bangsa asing.

"Kondisi bangsa kita saat ini sudah mengkhawatirkan sehingga tanpa dukungan dan kebijakan oleh semua elemen bangsa maka lambat laun seluruh aset akan jatuh ke tangan orang asing," katanya saat membawakan arahan pada Seminar Nasional yang diselenggarakan Keluarga Alumni UGM (KAGAMA) menyambut pra Munas XII 2014 di Kendari, Sabtu.

Ia mencontohkan, aset di bidang perbankan misalnya, bangsa asing telah menguasai lebih dari 50 persen.

Begitu pula di sektor lain seperti migas dan batu bara antara 70-75 persen, telekomunikasi antara 70 persen dan lebih parah lagi adalah pertambambangan hasil emas dan tembaga yang dikuasi mencapai 80-85 persen.

"Kecuali sektor perkebunan dan pertanian dalam arti luas, asing baru menguasai 40 persen. Namun demikian kita harus waspada agar tidak semua aset negara itu harus dikuasi asing," katanya.

Oleh karena itu, kata Rektor UGM itu, untuk mempertahankan aset-aset yang belum dikuasai asing tersebut, perlu kebijakan dan terobosan yang lebih hati-hati dalam melahirkan keputusan sehingga aset yang belum dikuasi itu tetap milik bangsa Indonesia.

Ia mengatakan, memang sebuah ironi apabila rakyat Indoneia masih belum merasakan wujud kemakmuran merata dan berkeadilan.

Di usia kemerdekaan 68 tahun, meskipun kaya raya dengan sumber daya alam namun hingga kini masih banyak didaulat oleh perusahaan negara asing.

Sementara itu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang juga hadir pada seminar nasional dengan judul Otonomi daerah dan konflik Pengelolaan Lahan mengatakan di era otonomi daerah saat ini seakan menjadi anak tiri yang selalu disalahkan.

"Pertanyaan saya bahwa, apa yang salah dengan otonomi daerah. Atau jangan-jangan kita lebih suka kembali ketata kelola pemerintahan yang sentralistis dan otoriter," katanya.

Menurut mantan anggota DPR-RI dari PDIP itu, langkah yang harus diambil untuk memwujudkan kedaulatan pangan khususnya daerah yang saat ini dipimpinnya di antaranya mengendalikan laju alih fungsi lahan pertanian ke non pertanian.

Untuk itu, kata Ganjar, seminar nasional ini diharapkan melahirkan kebijakan baru yang bisa diwujudkan dalam upaya pemandirian bangsa.

(A056/H-KWR)


View the original article here

Legislator desak pemerintah tambah anggaran infrastruktur

Jakarta (ANTARA News) - Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Harry Azhar Azis mendesak pemerintah menambah anggaran sebagai langkah nyata dalam upaya membenahi sektor infrastruktur nasional.

"Meski sudah berkali-kali mengakui infrastruktur sebagai masalah serius, namun anggaran yang dialokasikan tidak sesuai kebutuhan," kata Harry Azhar Azis di Jakarta, Sabtu.

Menurut Harry, pengalokasian anggaran untuk infrastruktur yang tidak sesuai kebutuhan dapat membuat berbagai pihak mempertanyakan keseriusan pemerintah dalam membenahi infrastruktur.

Ia juga menegaskan, infrastruktur dinilai merupakan kebutuhan mendasar saat ini dan sangat penting bagi keberlangsungan ekonomi Indonesia ke depan.

Bila tidak segera dibenahi, ujar dia, maka permasalahan infrastruktur bukan hanya mempersulit masyarakat tetapi juga akan merugikan para pelaku usaha.

DPR dan Pemerintah telah menyetujui Rancangan Undang-Undang (RUU) APBN 2014 menjadi UU pada 25 Oktober 2013. Dalam APBN 2014 tersebut ditetapkan, belanja negara mencapai Rp1.842,49 triliun.

Jumlah tersebut terdiri atas belanja pemerintah pusat sebesar Rp1.249,94 triliun dan transfer ke daerah Rp592,55 triliun.

"Ironisnya, khusus belanja pusat, masih didominasi subsidi untuk energi yang mencapai Rp282,10 triliun. Selain itu, juga biaya gaji pegawai, pembayaran utang, beban bunga, serta belanja barang. Sedangkan anggaran infrastruktur hanya sebesar Rp188,7 triliun, naik sedikit saja dari tahun ini sebesar Rp184,3 triliun," ucapnya.


View the original article here

Tips menjual mobil secara online

(ANTARA/Eric Ireng)

Jakarta (ANTARA News) - Menjual mobil secara online adalah salah satu cara dalam mendapatkan harga jual terbaik mobil dan persiapan adalah salah satu kuncinya.

Bronwyn Johnson, kepala pemasaran OLX Afrika, memberikan sejumlah tips agar Anda dapat menjual mobil dengan mudah dan dengan harga yang tepat, seperti dilansir laman iol.co.za.
Dokumen mobil. Pastikan Anda memiliki semua surat mobil dan mengurutkannya dengan baik untuk meyakinkan pembeli dan menghindari penundaan serta perselisihan. Jika Anda mempunyai setifikat laik jalan dapat menyertakannya dalam surat-surat mobil.Persiapkan mobil Anda. Periksa semua detail mobil berfungsi dengan baik seperti lampu, semua tombol, dan pendingin udara, serta bersihkan interior dan eksterior agar terlihat mengkilap.Temui langsung calon pembeli. Hal ini sangat penting dan usahakan atur pertemuan di tempat yang aman seperti di dekat kantor polisi atau di tempat yang mempunyai CCTV (kamera pengintai). Selain itu, jangan biarkan calon pembeli melakukan test drive mobil Anda sendirian.Pembayaran. Hindari menerima pembayaran dengan cek. Menerima uang tunai dalam jumlah besar juga tidak baik kecuali berada di bank. Transfer dana elektronik adalah metode pembayaran terbaik asal memastikan uang tersebut telah masuk ke rekening Anda sebelum menyerahkan mobil.Jujur. Penting untuk mengungkapkan kondisi mobil sebenarnya termasuk riwayat servis dan kecelakaan yang pernah dialami.Banderol dengan harga tepat. Periksa iklan baris mobil lain di internet untuk menyesuaikan harga mobil Anda.Posting iklan. Sebutkan merk, model, tahun, rincian kondisi dan ekstra atau tambahan yang ada di mobil Anda. Hal ini dapat membantu calon pembeli membandingkannya dengan iklan mobil lain dan membuat pilihan informasi. Selain itu, foto sangat penting untuk iklan Anda, ambillah foto interior dan eksterior mobil dengan sudut pengambilan berbeda-beda.Editor: Jafar M Sidik

COPYRIGHT © 2013


View the original article here

Stok pupuk dilipatgandakan bulan ini

Jakarta (ANTARA News) - Stok pupuk bersubsidi dilipatgandakan pada musim tanam yang mundur November tahun ini hingga Maret 2013, guna memenuhi kebutuhan petani yang meningkat.

"Kami telah menyiapkan stok yang aman untuk menghadapi musim tanam Oktober 2013 - Maret 2014," kata Dirut PT Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC) Arifin Tasrif, di Jakarta, Minggu.

Ia mengatakan musim tanam tahun ini mundur dari Oktober menjadi November, sehingga diperkirakan permintaan pupuk terutama bersubsidi meningkatkan mulai bulan ini.

Untuk itu pihaknya telah meningkatkan stok di atas ketentuan Menteri Pertanian Nomor 69 Tahun 2012 tentang Kebutuhan dan Harga Eceran Tertinggi Pupuk Bersubsidi untuk Sektor Pertanian Tahun Anggaran 2013.

Ia mengatakan total posisi stok pupuk bersubsidi per 7 November 2013 mencapai 1,878 juta ton atau 428 persen dari ketentuan stok 332.158 ton.

Stok tersebut berada di lini I yaitu gudang pabrik sebesar 459.527 ton dan lini II/III yaitu gudang di provinsi dan kabupaten 1,42 juta ton.

Arifin mencontohkan ketentuan stok urea sesuai Permentan tersebut, pada November hanya 131.538 ton, namun posisi stok pupuk urea mencapai 690.910 ton di lini II/III yang siap distribusi hingga lini IV yaitu tingkat gudang di kecamatan dan kios pengecer.

Demikian pula stok pupuk majemuk NPK yang mencapai 339.822 ton, sementara ketentuan stok berdasarkan Permentan hanya 93.600.

Pupuk bersubsidi lainnya yaitu SP-36, ZA, dan pupuk organik, juga di atas ketentuan stok.

"Rata-rata stok pupuk bersubsidi di atas 200 persen dari ketentuan stok," kata Arifin.

Stok pupuk SP-36 mencapai 128.230 ton di gudang provinsi/kabupaten, dengan ketentuan stok hanya 32.919 ton, sementara stok ZA 166.465 ton dari ketentuan stok 39.001 ton, dan stok pupuk organik 94.599 ton dari ketentuan stok 35.100 ton.

Dirut PT Pupuk Kujang Cikampek Bambang Tjahjono mengaku mengawasi sangat ketat untuk mengantisipasi kebocoran atau penyelewengan distribusi pupuk bersubsidi, khususnya di Jawa Barat yang menjadi tanggung jawabnya.

"Kantongnya dibuat khusus, ada nama distributornya, sehingga kalau ada penyelewengan diketahui sumbernya," ujar Bambang.

Wakil Menteri Pertanian Rusman Heriawan menilai ketersediaan pupuk bersubsidi untuk menghadapi musim tanam Oktober 2013-Maret 2014 relatif aman.

"Yang mengkhawatirkan justru pengadaan di benih, karena keberhasilan panen bukan hanya pada ketersediaan pupuk tapi juga benih," katanya.

Dia mendukung rencana Kementerian BUMN menggabungkan BUMN yang mengelola benih dengan PIHC sehingga terintegrasi tanggung jawab pengadaan bibit dan pupuk dalam satu induk perusahaan.


View the original article here

Pakar hukum minta pemerintah kaji wacana ratifikasi FCTC

ilustrasi Seorang buruh, memanen tembakau, di Desa Larangan Tokol, Pamekasan, Jatim, Selasa (20/8). Harga daun tembakau yang dibeli secara borongan turun sekitar 60 persen dibanding tahun lalu, akibat rendahnya kualitas pada musim tahun ini. (ANTARA FOTO/Saiful Bahri) ()

Ratifikasi FCTC harus dikaji secara mendalam, jangan sampai merugikan petani tembakau,"
Jakarta (ANTARA News) - Pakar hukum tata negara Margarito meminta pemerintah untuk mengkaji wacana ratifikasi Framework Convention on Tobacco Control (FCTC) secara mendalam.

"Ratifikasi FCTC harus dikaji secara mendalam, jangan sampai merugikan petani tembakau," katanya melalui siaran pers di Jakarta, Minggu.

Margarito mengatakan rencana pemerintah sebelum memutuskan meneken ratifikasi harus benar-benar menghitung aspek-aspek yang melemahkan, merugikan petani dan pengusaha nasional.

Dia juga mempertanyakan pernyataan Menko Kesra Agung Laksono yang menyebut bahwa Indonesia tengah menyiapkan rencana aksesi FCTC, sementara menurut dia Presiden Susilo Bambang Yudhoyono belum memberi sinyal.

"Hal tersebut dapat membuat masyarakat menilai pemerintah kurang kompak," katanya.

Dia juga berharap rencana ratifikasi tersebut tidak diwarnai oleh adanya intervensi asing yang menginginkan industri rokok, terutama industri rokok kretek gulung tikar.

Sementara itu, Ketua Asosiasi Petani Tembakau Nurtianto Wisnu meminta pemerintah untuk mendengarkan berbagai masukan dari berbagai kementerian seperti Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan tentang dampak buruk jika FCTC diterapkan.

Dia menilai sikap menolak FCTC bisa menjadi salah satu bahan kajian.

"Negara lain yang meratifikasi FCTC tidak punya petani cengkih, tidak ada buruh, beda dengan Indonesia yang memiliki 20 juta petani cengkih," katanya.

Sementara itu, Menko Kesra Agung Laksono mengatakan bahwa Indonesia satu-satunya negara di ASEAN yang belum mengaksesi Framework Convention on Tobacco Control.

Padahal, berdasarkan data WHO sampai Juli 2013, sejumlah 177 negara telah meratifikasi dan mengaksesi FCTC.

Untuk itu, pemerintah Indonesia menggelar rapat koordinasi tingkat menteri terkait dengan upaya aksesi FCTC.(*)


View the original article here

Irit BBM lebih diutamakan

ilustrasi (reuters)

Jakarta (ANTARA News) - Perusahaan konsultasi mobil, Motorpace Inc menyurvei 3.000 konsumen tentang pertimbangan efisiensi bahan bakar, kinerja, kebiasaan mengemudi dan atribut lainnya sebelum membeli mobil.

Hasilnya, 68 persen menyatakan lebih mengutamakan efisiensi bahan bakar daripada kinerja mobil. 62 persen menyatakan akan membeli beberapa merek mobil untuk mendapatkan model dengan bahan bakar paling hemat.

Namun hanya 48 persen yang mempertimbangkan kendaraan ramah lingkungan.

Penelitian ini dilakukan terhadap responden yang berencana membeli atau menyewa mobil dalam tiga tahun ke depan.

Sementara itu, hanya 31 persen responden yang menyatakan pentingnya teknologi baru yang inovatif sebagai pertimbangan membeli sebuah powertrain.

"Powertrain merupakan isu penting saat ini karena keputusan konsumen sebagian besar didasarkan pada kinerja powertrain," kata Bryan Krulikowski, Wakil Presiden Morpace.

70 persen responden menyatakan keandalan hal paling penting untuk membeli kendaraan, sementara 69 persen menyatakan pentingnya hemat bahan bakar dan 67 persen menyebut biaya operasional.

"Yang jelas tahun ini dampak signifikan yang paling dipertimbakan konsumen adalah mobil hemat bahan bakar," kata Krulikowski seperti dikutip autonews.com. Editor: Jafar M Sidik

COPYRIGHT © 2013


View the original article here

Mari teruskan Perjuangan 10 November 1945

Kami cuma tulang-tulang berserakan
Tapi adalah kepunyaanmu
Kaulah lagi yang tentukan nilai tulang-tulang berserakan
Ataukah jiwa kami melayang untuk kemerdekaan, kemenangan dan harapan
~ Chairil Anwar

10 November 1945, Kota Surabaya bergelimpangan mayat-mayat. Ribuan pejuang Indonesia dari total 20.000 tentara aktif dan 100.000 masyarakat sipil gugur dibombardir oleh sejumlah tank, pesawat tempur dan dan kapal perang Inggris dan Belanda yang tergabung dalam pasukan sekutu AFNEI (Allied Forces Netherlands East Indies) dan NICA.

Peristiwa itu terjadi karena rakyat Surabaya menolak ultimatum Panglima AFNEI, Mayjen Eric Carden Robert Mansergh untuk menyerahkan senjata dan menghentikan perlawanan pada AFNEI dan NICA dengan membawa bendera putih sebagai tanda menyerah pada sekutu sebagai akibat tewasnya Brigjen Mallaby, Panglima AFNEI sebelum Mansergh.

Penolakan rakyat Surabaya dibalas oleh AFNEI dengan melancarkan serangan besaran-besaran ke berbagai bagian kota Surabaya. AFNEI dengan 30.000 serdadu dan 50 pesawat tempur, disamping tank, meriam kapal perang, dan tentara Belanda NICA yang membonceng AFNEI menembaki secara membabi-buta rakyat Indonesia dan menghujani Surabaya dengan bom-bom dari laut, udara dan darat. Belasan ribu penduduk tewas. Sekutu mengira, Surabaya akan jatuh dalam tempo 3 hari saja. Namun, para pejuang di Surabaya tidak gentar dan terus mengobarkan perlawanan dengan dukungan aktif dari masyarakat sipil Surabaya.

Para tokoh-tokoh masyarakat turut mengobarkan perlawanan terhadap AFNEI dan NICA. KH. Hasyim Asy'ari, KH. Wahab Hasbullah dan kyai-kyai pondok pesantren lainnya mengerahkan santri-santri mereka dan masyarakat umum. Saat itu masyarakat lebih patuh kepada para kyai daripada pemerintah.

Selain itu, muncul para pelopor muda seperti Bung Tomo yang mengelorakan "Maju terus pantang mundur, berjuang hingga tetes darah penghabisan”. Dukungan dari seluruh lapisan masyarakat itulah yang membuat perlawanan Surabaya bisa bertahan lama.

Perlawanan rakyat yang pada mulanya digerakkan secara spontan, sporadis, tak terkoordinasi, makin hari makin teratur. Pertempuran hebat di Surabaya berlangsung selama sebulan sebelum seluruh kota jatuh di tangan AFNEI.

6.000-16.000 rakyat Indonesia gugur dengan gagah berani dan 200.000 rakyat sipil mengungsi dari Surabaya. Sedangkan di pihak Sekutu, 600-2.000 serdadu Inggris, India dan Belanda tewas. Meski Surabaya jatuh ke Sekutu, namun peristiwa 10 November 1945 tersebut memberi semangat luar biasa kepada rakyat Indonesia untuk mempertahankan kedaulatan dan kembali memperjuangkan terbentuknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Perjuangan rakyat Indonesia membuahkan hasil. Pada tanggal 15 Agustus 1950 di hadapan sidang DPRS dan senat RIS di Jakarta, Presiden Soekarno mengumumkan terbentuknya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan pada tanggal 17 Agustus 1950 Bung Karno berangkat ke Yogyakarta dan membubarkan Negara Republik Serikat.

Mempertahankan kedaulatan dan membangun NKRI tentu membutuhkan biaya. Maka pada tahun 1950 itu juga, terbitlah Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1950 tentang Mengadakan Pajak Peredaran yang setahun kemudian diganti dengan Undang-Undang Pajak Penjualan (PPn) Tahun 1951. Pajak-pajak itu adalah tulang punggung untuk mempertahankan kedaulatan dan membangun NKRI.

Dengan semakin berkembangnya ekonomi dan masyarakat Indonesia, tentunya peraturan perundang-undangan perpajakan terus berkembang dan disempurnakan terus. Namun PERAN VITAL  http://www.pajak.go.id/content/mari-pahami-fungsi-pajak) pajak sebagai alat bela dan membangun negara tetap yang utama. Oleh karena itu, jika kita benar-benar mencintai, menghargai dan ingin meneruskan perjuangan para Founding Fathers kita, maka mari taatlah bayar Pajak kita demi Bangsa dan Negara, Indonesia Jaya!

Summary:
10 November 1945, Kota Surabaya bergelimpangan mayat-mayat. Ribuan pejuang Indonesia gugur dibombardir oleh sejumlah tank, pesawat tempur dan dan kapal perang Inggris dan Belanda.


View the original article here

Menparekraf hadiri "Indonesia Week" di Tiongkok

Fuzhou (ANTARA News) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu membuka "Wonderful Indonesia" di kota Fuqing dalam kunjungan kerjanya ke Tiongkok (RRT).

Mari Elka melakukan pertemuan bilateral dengan Pemerintah Provinsi Fujian dan membahas cara meningkatkan hubungan antara Fujian dan Indonesia, di antaranya permohonan dukungan untuk Fujian Commodities Fair yang diselenggarakan di Indonesia dan peningkatan hubungan melalui program sister provinsi (Jawa Tengah-Fujian) dan sister cities (Surabaya-Fuzhou, Chengzhou-Palembang).

Seperti tertulis dalam keterangan pers yang diterima Antara News, Minggu, adanya penerbangan langsung oleh Xiamen Air antara Fuzhou, ibu kota Fujian, dan Jakarta diharapkan dapat peningkatan hubungan ekonomi dan peningkatan kunjungan dua arah antara wisatawan  RRT dari Fujian dan Indonesia.

Acara promosi Wonderful Indonesia yang dilaksanakan di Fuqing dilaksanakan dengan kerja sama antara Perhimpunan Indonesia-Tionghoa (INTI) dengan Kemenparekraf, Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), dan Pemerintah Kota Fuqing. Acara diselenggarakan di Art & Cultural Center Fuqing, RRT selama tiga hari dari tanggal 8 hingga 10 November 2013.

"RRT merupakan pasar utama pariwisata kita yang setiap tahun tumbuh pesat (double digit) memberikan kontribusi cukup besar terhadap kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia," kata Mari Pangestu.

Pada Januari hingga Agustus 2013 jumlah kunjungan wisman dari RRT ke Indonesia sebanyak 505.812 wisman atau mengalami pertumbuhan hingga 22,56% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Keseluruhan jumlah kunjungan wisman ke Indonesia pada Januari-September 2013 sebanyak 6,4 juta sehingga pada akhir tahun ini optimistis akan meraih target sebesar 8,6 juta wisman.

Program promosi Wonderful Indonesia akan digencarkan ke negara terdekat  seperti Singapura, Malaysia, Australia, Jepang, dan RRT.


View the original article here

Nissan akan produksi mobil mini

Nissan (ANTARANEWS/Ardika)

Tokyo (ANTARA News) - Nissan Motor akan memproduksi kendaraan mini yang di Jepang disebut mobil "kei".

Produksi kendaraan kei Nissan itu bahkan bisa dimulai awal tahun depan, kata suatu laporan seperti dikutip AFP.

Ini untuk pertama kalinya Nissan memproduksi kategori kei, yang merupakan kendaraan dengan mesin 660 cc atau lebih kecil.

Selama ini Nissan menjual kei yang diproduksi Suzuki dan Mitsubishi Motor lalu diberi merek Nissan. Hal itu dilakukan sejak tahun 2000-an.

Laporan Nikkei menyebut bahwa Nissan akan menyetop pembelian kendaraan kei dari Suzuki namun di sisi lain mempererat hubungan dengan Mitsubishi.

Sebelumnya, Renault-Nissan dan Mitsubishi mengumumkan kerja sama produksi, teknologi dan kapasitas pabrik serta kerja sama mengembangkan kendaraan listrik.

Mitsubishi dan Nissan pada 2011 membentuk perusahaan patungan NMKV untuk menciptakan mobil kei.

Mitsubishi sudah memproduksi kendaraan mini yang dikembangkan bersama Nissan dan kini sedang menyiapkan model kedua dari kerja sama itu, kata Nikkei.

Model ketiga akan dibuat oleh Nissan dan dikembangkan dari hasil kerjasama Nissan-Mitsubishi.

Di Jepang, 39 persen penjualan mobil baru berasal dari kendaraan mini yang punya ciri hemat BBM dan pajak lebih murah. Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013


View the original article here

Tiga warna favorit untuk mobil di Korea Selatan

ilustrasi jajaran kendaraan baru (FOTO ANTARA/Andika Wahyu)

Seoul (ANTARA News) - Putih, abu-abu, dan hitam mendominasi warna kendaraan di Korea Selatan.

Seperti dilaporkan kantor berita Yonhap, merek Korea Selatan Hyundai Motor Co. menyebut bahwa lebih dari 90 persen pembeli memilih warga putih, abu-abu, atau hitam untuk kendaraan baru mereka padahal ada 51 pilihan warna.

Sedan Hyundai Grandeur bahkan 98.8 persennya berwarna putih, abu-abu, atau hitam.

Hyundai juga mengemukakan selama sepuluh bulan pertama 2013 kendaraan kompak Avante putihm abu-abu, atau hitam terjual 96,7 persen sedangkan Sonata 92,4 persen.

Tak satupun Sonata warna kuning terjual selama periode itu, sebut Hyundai.

Di sisi lain, Toyota Motor yang melakukan eksperimen warna justru sukses di Jepang.

Merek Jepang itu berencana menjual sedan mewah Toyota Crown warna hot pink pada Desember tahun ini.

Pada September ada 650 pesanan untuk Toyota Crown hot pink.

Crown biasanya digunakan sebagai kendaraan dinas para petinggi perusahaan.

PPG Industries, pabrik terbesar yang memproduksi cat mobil, menyebut bahwa warna putih masih menjadi yang paling populer untuk kendaraan secara global.

Di kawasan Asia Pasifik, warna putih juga paling popular yaitu 26 persen kendaraan disusul silver dengan angka 20 persen.

Warna hitam di posisi ketiga dengan 18 persen kendaraan.

"Warna putih masih terus menjadi warna yang paling dominan untuk kendaraan, namun kami juga melihat  makin banyak variasi putih yang ditawarkan ke konsumen," kata Jane E harrington dari PPG.

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013


View the original article here

Tips agar Rolls-Royce terus awet meski jarang dipakai

General Manager Rolls-Royce Motor Cars Jakarta, Enderi Andreanto (kiri), serta General Manager Asia Pasific Rolls-Royce Motor Cars, Dan Balmer, berpose dengan varian baru Rolls Royce Wraith (ANTARA News/Deny Yuliansari)

Jakarta (ANTARA News) - After Sales Manager Rolls-Royce Motor Cars Jakarta, I Made Sujana, menyebutkan, ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar mobil Rolls Royce tetap dalam kondisi prima meski jarang dipakai.

"Untuk mesin sebaiknya selalu hidup. Agar oli mesin bersirkulasi," katanya, saat ditemui di Jakarta Pusat, Jumat.
Menghidupkan mesin sekali-sekali, katanya, juga untuk menjaga kelangsungan baterai alias aki (accumulator); dengan mesin hidup, sirkulasi pengisian arus listrik juga terjaga. Selain itu, yang paling penting menurutnya ada penggunaan trigger battery untuk menyuplai listrik pada baterai. Dengan begitu, baterai tidak akan rusak.

"Karena kalau dinyalakan saja tidak akan pengaruh banyak," katanya.

Penggunaan trigger tersebut, katanya tidak terlalu sulit. Hanya perlu dihubungkan ke sumber listrik.

"Bisa ditinggal. Kalau sudah penuh dia akan otomatis putus, kalau berkurang dia akan isi lagi," katanya.

Selain itu, perawatan berkala juga perlu dilakukan. Sujana menyebut, perhitungan mobil masuk bengkel tidak berdasar pada jarak tempuh atau waktu karena ada teknologi sendiri yang menghitung soal kondisi mesin mobil.

"Dia akan ada pemberitahuan kapan mobil harus diservis," katanya.

Editor: Ade Marboen

COPYRIGHT © 2013


View the original article here

Mendag gandeng Muslimat NU optimalkan pedagang tradisional

Menteri Perdagangan, Gita Wirjawan (ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto)

Muslimat NU merupakan paguyuban wanita terbesar yang memiliki jaringan ke berbagai lapisan masyarakat,"
Jakarta (ANTARA News) - Menteri Perdagangan (Mendag) Gita Wirjawan menggandeng kaum Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) guna memberikan edukasi dan pemberdayaan terhadap pedagang tradisional maupun konsumen kecil.

"Muslimat NU merupakan paguyuban wanita terbesar yang memiliki jaringan ke berbagai lapisan masyarakat," kata Gita melalui keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu.

Gita bersama Muslimat NU pimpinan Khofifah Indar Parawansa sepakat menandatangani nota kesepahaman untuk program optimalisasi pedagang tradisional dan konsumen kecil.

Gita berharap Muslimat NU mampu memfasilitasi atau sebagai praktisi dalam menjalankan program edukasi konsumen dan pemberdayaan pedagang kecil.

Kementerian Perdagangan menjalankan program edukasi konsumen yang menyangkut hak dan kewajiban.

Selain menggandeng kaum Muslimat NU, Gita juga mengajak pemangku kepentingan dan publik figur guna memberikan pendidikan bagi pedagang kecil dan masyarakat.

Kemendag menjalin kerjasama dengan grup band ternama Slank untuk menjalankan program bertemakan "Konsumen Pintar".

Gita menuturkan program edukasi tersebut untuk meningkatkan kesejahteraan pedagang kecil dengan memberikan pembekalan usaha dan daya saing sesuai kondisi ekonomi saat ini.

Kemendag juga memiliki ribuan motivator untuk bekerja sama dengan sejumlah organisasi seperti Muslimat NU membangun jaringan yang luas dalam upaya meningkatkan kesejahteraan pedagang tradisional.

Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Pusat Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa menambahkan pihaknya memiliki jaringan motivator terlatih yang mampu menjangkau hingga pedesaan.

Saat ini, kaum Muslimat NU mensosialisasikan Program "Gavi", yakni program kesehatan ibu dan anak, termasuk imunisasi bayi.

"Muslimat NU memiliki 1.200 motivator komunikasi di Provinsi Jawa Barat untuk melakukan sosialisasi program ini," ujar Khofifah.

Ketua Muslimat NU Cabang Jabar Ella Giri Komala mengungkapkan optimalisasi motivator terlatih terbukti efektif berkomunikasi dengan masyarakat termasuk pedagang dan konsumen kecil.(*)


View the original article here

Menparekraf: Pasar Desain panggung perancang lokal

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari Elka Pangestu (ANTARA)

Pasar Desain dipersiapkan menjadi sebuah ‘panggung’ di mana konsumen dalam maupun luar negeri bisa menemukan desain-desain unik dan bahkan sebagian belum dipasarkan sebelumnya dan merupakan karya-karya terbatas,"
Jakarta (ANTARA News) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu berpendapat Pasar Desain merupakan ajang untuk mengembangkan produk desain karya anak bangsa.

"Pasar Desain dipersiapkan menjadi sebuah ‘panggung’ di mana konsumen dalam maupun luar negeri bisa menemukan desain-desain unik dan bahkan sebagian belum dipasarkan sebelumnya dan merupakan karya-karya terbatas," kata Menparekraf Mari Elka Pangestu saat mengunjungi Pasar Desain Kamis (7/11), dalam rilis pers yang diterima ANTARA News, Sabtu.

Pasar Desain yang diselenggarakan di mal Grand Indonesia, Jakarta Pusat oleh Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) merupakan pop-up market, pasar kaget, yang memamerkan produk seni seperti karya kriya, lukis, patung, busana, hingga furnitur.

Pada acara itu perancang lokal ditantang untuk membuat produk berharga di bawah Rp1 juta agar dapat menjangkau masyarakat kelas menengah. Dengan tema "glocal/think global act local", Menparekraf menilai berkembangnya jumlah konsumen produk desain dalam negeri telah membuat mata dunia melihat kembali potensi pasar yang sangat besar di Indonesia.

Jumlah populasi yang besar juga menyebabkan bertambahnya kebutuhan properti dalam negeri dan membuka peluang bagi pengusaha yang bergerak di bidang interior dan produk desain.

Pasar Desain merupakan bagian dari upaya mengembangkan ekonomi kreatif khususnya sub-sektor desain arsitektur. Sektor ekonomi kreatif memberikan kontribusi PDB sekitar 7 persen, menyerap 11 juta tenaga kerja, dan membuka 9.7 persen lapangan usaha. 

Arsitektur, sebagai satu dari 15 sub-sektor ekonomi kreatif memberi kontribusi sebesar 4,2 persen atau senilai dengan Rp 19,9 triliun

Penyelenggaraan Pasar Desain ini diharapkan menjadi kiprah para desainer Indonesia dalam menyadarkan masyarakat untuk menghargai produk dalam negeri, berkontribusi dalam meningkatan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat,  serta dapat mengajak semua pemangku kepentingan bidang desain untuk  turut berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan Pasar Desain. (*)


View the original article here

HJC kembali sosialisasikan fitur canggih Honda

Pengunjung melihat-lihat mobil Honda Civic sembari mendapatkan penjelasan mengenai fitur-fitur canggih pada mobil Honda pada acara Smart Drive with Honda yang digelar Honda Jakarta Center di Puri Indah Mall, Jakarta Barat, 5-10 November 2013. (HJC)

Jakarta (ANTARA News) - Honda Jakarta Center (HJC) selaku main dealer Honda se-Jabodetabek kembali mensosialisasikan seluruh fitur canggih mobil-mobil Honda yang ramah lingkungan, hemat bahan bakar, dan mengedepankan keselamatan.

Sosialisasi itu disampaikan dalam pameran dan acara bertema "Smart Drive with Honda" yang diselenggarakan 5-10 November 2013 dengan puncak acara 9 November 2013 di Center Court Puri Indah Mall, Jakarta Barat.

Melalui kegiatan tersebut HJC mengedukasi masyarakat bahwa mobil-mobil Honda memiliki fitur-fitur yang dapat memberikan tingkat keselamatan tinggi dan bagi pengendara maupun penumpangnya, selain juga hemat bahan bakar.

Menurut HJC, fitur-fitur seperti G-CON, ACE, SRS Airbags, ABS+EBD+BA, VSA, Pretensioner, load limit seatbelt, Eco Assist dan ECON button yang dimiliki mobil Honda dapat memberikan sensasi berkendara yang aman, nyaman, ramah lingkungan dan hemat bahan bakar.

Melalui pengaktifan ECON button dan memastikan ECO Assist (indikator hijau dekat speedometer) tetap menyala, pengemudi diarahkan untuk berkendara lebih efisien dan dibantu untuk menghematan bahan bakar hingga 20%.

Selain ECON mode, ada juga G-Force Control Technology (G-CON), teknologi yang digunakan pada beberapa area body panel mobil Honda.

Dengan teknologi G-CON, baja pada panel body mobil Honda memiliki regangan tinggi, ditambah dengan batang pelindung baja di setiap pintu, memungkinkan para penumpang tidak terhimpit rangka mobil dan terhindar dari cidera parah bila terjadi kecelakaan.

Pada puncak acara "Smart Drive With Honda" kali ini, HJC menyuguhkan berbagai penampilan spesial untuk menghibur para pengunjung.

Mulai dari Modern dance sampai penampilan grup band Edo & Friends serta Jakarta PAD Project untuk semakin memeriahkan acara tersebut.

HJC juga menawarkan berbagai promo seperti free rear camera untuk pembeliaan type E dari Jazz dan Freed, free V-Kool untuk pembelian CRV, Freed, City, Civic, CRZ, Odyssey, dan Accord serta 3 years warranty.

Berbagai hadiah menarik juga diberikan melalui Lucky Dip selama pameran dan acara "Smart Drive With Honda" berlangsung.

Teknologi G-CON, ECON, dan fitur-fitur lainnya bukan hanya untuk memberikan kenyamanan berkendara tetapi juga merupakan bentuk komitmen Honda pada kelestarian lingkungan dan keselamatan pengendara, penumpang, dan semua orang yang menjadi pengguna jalan, kata Chief Marketing & Promotion Honda Jakarta Center, Daya Hansten.

Menurut Daya Hansten, mobil-mobil Honda yang paling digemari konsumen Jabodetabek antara lain Brio, Jazz, CRV, dan sekarang Mobilio yang juga sudah banyak dipesan.

"Permintaan untuk Mobilio juga cukup bagus," kata Daya Hansten. Editor: Suryanto

COPYRIGHT © 2013


View the original article here

CCTV ini otomatis rekam pemarkir sembarangan

London (ANTARA News) - Teknologi CCTV terbaru yang bisa merekam parkir sembarangan sedang diujicobakan di tujuh kota di Inggris.Sistem CCTV terbaru itu misalnya bisa merekam kendaraan yang parkir sembarangan di jalan sekitar sekolah ketika mengantar dan menjemput anak-anak.
CCTV yang dibuat perusahaan Videalert itui dapat membaca nomor plat mobil yang berhenti pada garis kuning atau zigzag selama lebih dari beberapa detik dan video tersebut akan dikirimkan kembali ke ruang kendal manajemen lalu lintas.
Pemerintah setempat kemudian dapat menggunakan informasi tersebut untuk mengeluarkan denda.

Di London, denda maksimal parkir sembarangan adalah maksimal 130 pound.

Tim Daniels, direktur Videalert, mengatakan teknologi tersebut tiga kali lebih murah daripada menggunakan kamera yang digunakan pada mobil polisi yang terparkir di luar sekolah.
"Dewan kota mengatakan kepala sekolah mengeluh soal parkir liar di luar sekolah dan khawatir tentang keselamatan anak-anak. Sejak percobaan pertama yang dimulai selama musim panas, kami telah dibanjiri permintaan dari dewan lainnya di seluruh negeri untuk bertanya tentang sistem ini," kata Tim Daniel.
Penerjemah: Alviansyah I.W Pasaribu

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com


View the original article here

Empat manfaat besar di balik TV digital

Kasubdit Pengembangan Infrastruktur Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) Anang Latif. (ANTARA News/Suryanto)

Bahkan, yang tercanggih, konsumen bisa langsung berbelanja (shopping) dari rumah"
Jakarta (ANTARA News) - Indonesia sedang dalam proses beralih dari penyiaran TV analog ke TV digital, sistem yang mentransmisikan audio maupun video melalui pemrosesan digital dan sinyal multipleksing, sinyal yang sangat berbeda dengan yang selama ini digunakan dalam televisi analog.

Bukan sekadar alasan mengikuti perkembangan teknologi, banyak negara sudah beralih ke TV digital karena sistem itu memiliki banyak keunggulan dibanding cara lama, analog.

Ada beberapa alasan menguntungkan kenapa Indonesia juga harus segera beralih ke sistem penyiaran TV digital sebagaimana yang sudah dilakukan oleh banyak negara.

Kasubdit Pengembangan Infrastruktur Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) Anang Latif membeberkan empat manfaat besar dari penyiaran TV digital ditinjau dari sisi stakeholder penyelenggaraan siaran tevelisi di Indonesia.

Pertama, dari sisi konsumen atau masyarakat penonton televisi. Dengan TV digital, konsumen akan bisa menikmati siaran televisi dengan kualitas gambar yang jauh lebih baik--jernih, tajam, dan tidak "bersemut"--, pilihan saluran lebih banyak, dan juga dilengkapi dengan sistem peringatan dini bencana atau bahaya (early warning system).

Kemudian informasi lain seperti cuaca dan arus lalu lintas. "Bahkan, yang tercanggih, konsumen bisa langsung berbelanja (shopping) dari rumah," kata Anang Latif.

Kedua, dari sisi penyelenggara siaran televisi. Mereka tidak akan lagi dipusingkan dengan penyediaan infrastruktur, seperti pemancar dan lain-lain, karena itu sudah dibangun dan disediakan oleh penyelenggara multipleksing. Para penyelenggara siaran televisi tidak perlu membangun infrastruktur tapi cukup dengan menyewa dari penyelenggara multipleksing.

Dengan cara itu maka biaya operasional yang dikeluarkan para penyelenggara siaran televisi menjadi lebih rendah.

Ketiga, dari sisi industri. Peralihan ke TV digital juga akan membantu pengembangan industri dalam negeri karena perangkat konverter TV digital (set top box) akan diproduksi di dan oleh perusahaan Indonesia.

Untuk implementasi TV digital, menurut Anang Latif, dibutuhkan sekitar 40 juta unit set top box untuk 40 juta rumah tangga konsumen siaran televisi di seluruh Indonesia.

Sementara bagi industri kreatif, TV digital akan memungkinkan mereka mengembangkan banyak ragam konten untuk diproduksi dan dipasarkan. Di samping itu, televisi digital juga mendukung untuk banyak format gambar berbeda, baik dalam ukuran maupun rasio.

Keempat, bagi pemerintah, TV digital akan meningkatkan efisiensi dalam penggunaan frekuensi radio di Indonesia dengan tingkat penghematan sekitar 1/3 dari total penggunaan sekarang ini.

Penghematan penggunaan frekuensi tersebut juga akan mendorong segera terwujudnya infrastruktur komunikasi broadband 4G (generasi keempat), meskipun menurut Anang Latif tidak menutup kemungkinan untuk penggunaan lain.


Bertahap

Menurut Anang Latif, dalam implementasi TV digital, pemerintah dalam hal ini Kemenkominfo, menginginkan migrasi dari analog dilakukan secara bertahap.

Ketika TV digital diluncurkan, siaran TV analog tidak serta merta hilang atau dihentikan sampai penyelenggara siaran televisi dan masyarakat siap, meskipun berdasarkan survai oleh Nielsen Indonesia, hampir 70 persen responden di Jakarta mendukung TV digital.

Langkah itu ditempuh demi menjamin hak masyarakat untuk mendapatkan informasi serta menjamin keberlangsungan usaha para penyelenggara siaran televisi.

Meskipun, diakui Latif, langkah itu membawa konsekuensi dibutuhkannya ruang frekuensi yang lebih besar karena siaran TV digital dan analog tetap berjalan (simulcast) selama masa transisi.

Dalam implementasi TV digital nanti, pemerintah akan memprioritaskan ruang bagi penyelenggara siaran televisi analog yang sudah ada selama ini dan memiliki IPP (Izin Penyelenggaraan Penyiaran).

Mengenai pembangunan infrastruktur multipleksing (MUX), menurut Anang Latif, ditargetkan awal tahun depan sudah selesai dan siap.


View the original article here

Studi: injeksi gas terkait dengan gempa bumi kecil

Jalanan yang retak akibat gempa di Takengon, Aceh Tengah, Aceh, Rabu (3/7). (ANTARA FOTO/Rahmad)

Washington (ANTARA News) - Injeksi gas dalam jumlah banyak, terutama karbon dioksida (CO2), ke bawah permukaan tanah di ladang minyak Texas berkaitan dengan serangkaian gempa bumi kecil, demikian menurut hasil studi peneliti Amerika Serikat (AS) dan China.

Gan Wei dari China University of Geoscience dan Cliff Frohlich dari University of Texas di Austin memusatkan studi pada satu daerah di Texas Barat Laut dengan tiga ladang minyak dan gas besar yakni Cogdell, Salt Creek dan Unit Scurry Area Canyon Reef Operators Committee (SACROC), yang semuanya memproduksi minyak bumi sejak 1950-an.

Para operator mulai menyuntikkan gas karbon dioksida di ladang SACROC pada 1971 untuk mendongkrak produksi minyak bumi.

Proses yang disebut Carbondioxide Enhanced Oil Recovery (CO2 EOR) itu dilakukan dengan menyuntikkan gas CO2 ke kedalaman formasi batuan, teknik yang diusulkan untuk mengurangi buangan gas rumah kaca dengan menangkap karbon dioksida dan menyuntikkannya jauh ke dalam tanah untuk penyimpanan jangka panjang.

Di Ladang Cogdell, CO2 EOR mulai dilakukan tahun 2001 dan menghasilkan peningkatan mencolok mulai 2004.

Dengan menggunakan jaringan seismometer sementara resolusi tinggi, para peneliti mengidentifikasi 93 gempa bumi di daerah Cogdell mulai Maret 2009 sampai Desember 2010, tiga di antaranya memiliki magnitudo lebih dari 3,0.

Bahkan gempa dengan magnitudo 4,4 terjadi di Cogdell pada September 2011. Namun tak ada laporan mengenai korban cedera atau kerusakan parah akibat gempa tersebut.

Menggunakan data injeksi gas dan ekstraksi cairan dan gas, para peneliti menyimpulkan bahwa gempa bumi berkorelasi dengan peningkatan CO2 EOR di Cogdell.

Namun dalam studi yang dipublikasikan di jurnal Proceedings of the National Academy of Science itu mereka juga menemukan bahwa tingkat injeksi gas yang sama tidak memicu gempa yang setara di ladang minyak yang lain.

"Studi kami menunjukkan untuk pertama kali penyuntikan gas bawah tanah bisa menyebabkan gempa bumi yang magnitudonya 3,0 lebih," kata Gan kepada kantor berita Xinhua.

"Tapi ada ladang lain di dekatnya yang telah mengalami kebanjiran CO2 serupa tanpa memicu gempa, jadi studi lebih lanjut diperlukan untuk lebih memahami mengapa ladang minyak itu bereaksi secara berbeda terhadap penyuntikan gas," kata Gan.

Di dalam satu dokumen studi tahu lalu di jurnal yang sama, peneliti Stanford University Mark Zoback dan Steven Gorelick berpendapat "kemungkinan besar gempa bumi bisa dipicu oleh penyuntikan CO2 dalam jumlah besar".

Menurut para peneliti, satu penjelasan yang mungkin bagi reaksi berbeda terhadap injeksi gas di tiga ladang itu ialah kemungkinan keberadaan lempeng geologi di area Cogdell yang prima dan siap bergerak ketika tekanan gas dalam jumlah besar mengurangi gesekan lempeng itu.

(Uu.C003)


View the original article here

Dinosaurus ditemukan di Utah masih kerabat T. rex

ilustrasi Fosil ekor dinosaurus yang ditemukan di Meksiko bagian utara. Penggalian fosil itu mulai dilakukan pada awal Juli 2013. (Instituto Nacional de Antropología e Historia-Mexico)

Utah (ANTARA News) - Ilmuwan di Utah mengatakan menemukan "paman buyut" Tyrannosaurus rex, pemangsa dengan tengkorak tebal dan bergigi besar, yang dijuluki "raja pemburu".

Tulang belulang dinosaurus sepanjang 7,3 meter itu, sedikit lebih kecil daripada T.rex dan sekitar 10 juta tahun lebih tua, diungkapkan ke publik di Natural History Museum, Utah, di Salt Lake City pada Rabu dan pengumuman penemuan spesies itu disiarkan dalam jurnal ilmiah Plos One.

Para ilmuwan berharap penemuan itu akan membantu pemahaman mengenai ekosistem predator tersebut.

Ditemukan oleh pekerja Biro Federal Manajemen Pertanahan di timur Utah pada 2009, ilmuwan menamakan binatang tersebut sebagai Lythronax argetes, atau "raja pemburu" karena giginya yang besar dan penampilan dominan sebagai pemangsa.

"Penemuan Lythronax menarik mundur evolusi kelompok yang menurunkan T.rex, sesuatu yang tidak kita pahami sebelumnya," kata Mark Loewen, pakar geologi pada Universitas Utah yang memimpin penggalian dinosaurus baru ini.

"Lythronax seperti paman buyut T.rex," katanya.

Pakar paleontologi sebelumnya memperkirakan bahwa anggota keluarga dengan karakteristik seperti T.rex -badan besar, lengan kecil, tengkorak tebal, dan mata lurus ke depan- berumur 70 juta tahun, namun Lythronax memperlihatkan tanda bahwa ia setidaknya berumur 80 juta tahun.

Seperti kerabatnya, Lythronax diyakini merupakan pemangsa utama pada masanya, tersebar dari Meksiko hingga Alaska, termasuk sebagian Utah, pada fasa Campanian periode Cretaceous akhir.

"Hal yang menarik adalah penemuan ini menunjukkan bahwa tyrannosaurus terakhir yang diketahui berada di wilayah selatan Amerika Utara bukannya Asia atau Amerika Utara jauh seperti diduga sebelumnya," kata Andrew Farke, kurator museum paleontologi Raymond M Alf di Claremont, California.

Foto sisa fosil dari spesies baru ditemukan itu dikirim ke Loewen dan timnya segerea setelah ditemukan di selatan monumen nasional Grand Staircase Escalante di perbatasan Utah-Colorado.

Tim tersebut membutuhkan waktu dua tahun untuk mengumpulkan, mengawetkan, dan menyusun kembali tulang belulang itu. Kemudian mereka menuju lokasi dimana tulang spesies keluarga T rex ini dipelajari, termasuk di China, Birmingham, Alabama, Washington DC, dan New York.

"Penemuan semacam ini sangat menarik dan menggembirakan karena ini bukan saja binatang dari era tersebut namun juga predator besar di masa itu," kata pakar paleontologi Peter Roopnarine yang mempelajari ekologi periode dinosaurus untuk Akademi Sains California.

Roopnarine mengatakan dengan mempelajari Lythronax akan terungkap lebih banyak lagi mengenai ekosistem pada masa hidupnya.

"Ini akan mengubah pemahaman kami mengenai sistem ekosistem tua ini," kata Roopnarine diktip dari Reuters.
(S022/B002)


View the original article here

Apple buka pabrik baru di Arizona

Ilustrasi: seri produk iPhone Apple. (FOTO ANTARA/REUTERS/Robert Galbraith)

Jakarta (ANTARA News) - Apple Inc akan membuka fasilitas produksi baru di Arizona, Amerika Serikat, berkerjasama dengan spesialis kristal mineral GT Adwanced Technologies untuk membuat material-material safir bagi perangkat-perangkat elektronik populer Apple.

Proyek itu akan menyerap 700 tenaga manufaktur pada tahun pertama, dan 1300 tenaga konstruksi serta kaitannya di Mesa, Arizona, menurut pernyataan Gubernur Arizona Jan Brewer pada Senin waktu setempat seperti dilaporkan Reuters.

Apple mengkonfirmasi rencana itu, namun tidak menyebut komponen apa yang akan dibuat di fasilitas produksi baru itu termasuk produk yang terkait dengan itu.

GT adalah spesialis dalam perlengkapan kristal untuk elektronik konsumen dan industri-industri lainnya. Perusahaan itu mengatakan telah menandatangani kesepakatan pemasokan tahun jamak dengan Apple untuk menyediakan material safir, seperti yang digunakan di arloji-arloji, instrumen optikal, sirkuit terintegrasi.

Sudah ada laporan-laporan bahwa pembuat-pembuat perangkat sedang melirik kristal safir untuk digunakan pada layar (screen).

GT mengatakan akan menjadi pemilik dan yang mengoperasikan peleburan untuk memproduksi material safir, tetapi Apple akan memiliki fasilitas Arizona itu.

Di bawah kesepakatan pemasokan tersebut, Apple akan membayarkan 578 juta dolar kepada GT, dimana GT akan mengembalikannya kepada Apple dalam jangka waktu lebih lima tahun mulai 2015.

Awal tahun ini, Apple mengungkapkan rencananya untuk memproduksi komputer-komputer di pabriknya di Austin, Texas.

Kerjasama besar seperti yang dilakukan Caterpillar Inc dan General Electric Co telah memindahkan sejumlah produksi ke dalam negeri dalam beberapa tahun ini. Bulan lalu Wal-Mart Store Inc mengumumkan sebuah kampanye untuk membeli lebih banyak produk buatan AS.


View the original article here

Samsung akan fokus ke smartphone murah

Salah satu smartphone terbaru Samsung, Galaxy S4. (Samsung)

Jakarta (ANTARA News) - Sebuah laporan dari Korea menyebutkan bahwa Samsung akan lebih fokus pada smartphone (ponsel pintar) murah dan tablet pada 2014.

Upaya Samsung itu didorong oleh kemungkinan pasar yang akan jenuh dengan smartphone mahal, seperti dilansir laman Ubergizmo.

Hanya dalam beberapa tahun, Samsung telah tumbuh sebagai salah satu produsen smartphone terbesar dan memiliki pangsa pasar terbesar di dunia.

Kabarnya, Samsung menargetkan 360 juta unit smartphone terjual tahun depan, sedangkan pada 2013 diharapkan terjual sebanyak 290 juta unit.

Selain itu, Samsung juga akan meningkatkan fokus pada pasar tablet, dengan memulai tren tablet layar lebih besar dari 12 inci. Samsung juga dilaporkan sudah mulai mengerjakan tablet 12,21 inci yang akan dirilis awal tahun depan.

Jika target tahun depan tampaknya besar, itu sebenarnya merupakan prediksi terkecil melihat peningkatan penjualan smartphone Samsung dari tahun ke tahun.

Laporan bahwa Samsung menargetkan penjualan 360 juta unit tahun depan, dan hanya 35 persennya yang diperhitungkan sebagai penjualan smartphone premium.


View the original article here

Rumor sebut Nokia siapkan tablet 8 inci

Tablet Nokia Lumia 2520 yang diluncurkan Nokia di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Selasa (22/10/13). (Nokia)

Jakarta (ANTARA News) - Dua sumber independen, Evleaks dan Verge, melaporkan bahwa Nokia sedang dalam proses menyiapkan tablet kedua dengan ukuran lebih kecil yang akan diluncurkan tahun depan.

Menurut kedua sumber itu, proyek itu sekarang berkodenama Illusionist. Tablet itu akan mengusung Windows RT 8.1, berprosesor Qualcomm dan berlayar 8 inci.

Tablet tersebut akan memiliki penampilan dan "rasa" yang sama dengan Lumia 2520 yang diluncurkan Nokia beberapa waktu lalu. Akan tersedia tahun depan ketika Lumia 6 inci memulai debutnya.

Belum jelas bagaimana tablet Nokia itu dipersiapkan karena menurut rencana mulai awal 2014, jika disetuji pemegang saham, bisnis ponsel dan layanan Nokia bakal diambil alih oleh Microsoft.

Microsoft juga dikabarkan bakal meluncurkan tablet Surface berlayar 7,5 inci.


View the original article here

Lenovo hadirkan laptop dual mode lewat Flex 14

Jakarta (ANTARA News) - Lenovo memperkenalkan perangkat multimode Lenovo Flex 14 yang bisa ditampilkan dalam dua mode, laptop dan stand.

Mode laptop memungkinkan pengguna memakai keyboard (papan ketik) dengan maksimal seperti laptop pada umumnya. Sementara itu, mode stand dapat dipilih bila ingin memaksimalkan fungsi layar sentuh, seperti untuk menonton film, bermain game, atau berselancar di internet.

Cukup putar layar Flex 14 hingga 300 derajat sehingga laptop 14 inchi tersebut menyerupai tablet yang memiliki topangan.

"Lenovo flex 14 dapat berfungsi sebagai notebook untuk kebutuhan kerja, dan touch untuk entertainment," papar Helmy Susanto, consumer 4P/T1 manager for notebook Lenovo di Jakarta, Kamis.

Baterai Lenovo Flex 14 diklaim tahan hingga sembilan jam untuk satu kali pengisian bila memakai Windows 8. Dengan layar sentuh 10-point multitouch, laptop tersebut didesain dengan tebal 0,85 inchi dan berat 2 kg.

Lenovo Flex 14 dibekali prosesor generasi keempat dari Intel, Dolby Advanced Audio, memori 4GB DDR3 dan 500GB HDD, serta kamera HD 720p.

Helmy menambahkan, Lenovo Flex 14 ditujukan untuk profesional yang butuh laptop ringan dengan baterai awet dan performa maksimal sekaligus untuk hiburan.

Laptop tersebut dibanderol seharga Rp7.999.000 untuk prosesor Intel Core i3 dan Rp8.999.000 yang dilengkapi Intel Core i5 dengan varian warna hitam dan oranye.


View the original article here

Tomat tertua berumur 52 juta tahun

Jakarta (ANTARA News) – Fosil tomatillo,  family tomat tertua dengan usia 52,2 juta tahun, ditemukan di Laguna del Hunco, Argentina.  

Laguna del Hunco merupakan kawasan kaya fosil. Danau kuno dengan abu vulkanik memungkinkan paleontolog mendapatkan tahun asal fosil tersebut.  

“Kami telah mengumpulkan lebih dari 10.000 fosil dan hanya ada satu yang seperti ini,” kata Peter Wilf, paleobotanist di Penn State University, seperti yang dikutip dari Live Science.  

Meski sudah gepeng, buah itu terlihat sama dengan tomat yang ada masa kini. Fosil tomatillo dan tomat modern memiliki kulit tipis dengan lima rangka.

Fosil tomatillo memiliki lebar 23 milimiter.   Tomatillo termasuk anggota family Solanaceae, yang membawahi tomat, kentang, dan terung.

Fosil dan bukti genetik menunjukkan Solanaceae berasal dari Amerika Selatan.

Selama ini, hanya fosil biji yang dikaitkan dengan Solanaceae pernah ditemukan di Amerika Selatan.

Kebanyakan fosil buah itu berasal dari Eropa.

Fosil tomat purba tertua, yang hanya sedikit lebih besar dari biji,  ditemukan di Amerika Selatan dengan usia 16 juta tahun. 

“Ini merupakan fosil pertama yang pernah dilihat dari seluruh family tomat, kentang, dan terung,” kata Wilf.

“Lumayan tua, dan sesuai dengan gagasan bahwa family Solanaceae berasal dari Amerika Serikat,” tambahnya.  

Ilmuwan mulai meneliti genome fosil tomat itu pada Mei 2012. Berdasarkan penelitian mereka, tomat itu ada sekitar 60 juta tahun yang lalu. 


View the original article here

Twitter naikkan harga saham IPO

Jakarta (ANTARA News) - Jejering sosial Twitter menaikkan harga saham IPO-nya menjadi 25 persen lebih tinggi dari kisaran harga yang diumumkan sebelumnya, mengindikasikan adanya permintaan yang kuat dari investor.

Twitter menaikkan harga sahamnya menjadi pada kisaran 23 hingga 25 dolar per lembar pada Senin, tetapi tetap menjaga volume yang ditawarkan yaitu 70 juta lembar, menurut Reuters dalam laporannya.

Seorang sumber yang dekat dengan situasi itu mengatakan permintaan di antara investor institusional begitu kuat dan harga final sepertinya akan lebih tinggi dari kisaran harga yang diumumkan pada Senin.

Jaringan microblogging yang masih merugi itu memiliki 230 juta pengguna dalam tujuh tahun, termasuk para kepala negara, selebriti, dan aktivis. Sekitar setengah dari pengguna Twitter dewasa Amerika Serikat mengatakan mereka mendapatkan berita melalui platform sosial media itu, menurut survei Pew Research.

Twitter dikenal sebagai perusahaan terbaik Silicon Valley yang akan go public setelah Facebook, dan berupaya mencari valuasi mencapai 13,6 miliar dolar, jauh lebih sedikit dibanding Facebook yang 100 miliar dolar.

Twitter berencana menutup pemesanan saham IPO pada Selasa ini pukul 12 siang waktu New York, sehari lebih awal dari yang direncanakan karena permintaan yang kuat.

Harga IPO akan ditetapkan pada Rabu (6/11/13) dan sahamnya akan mulai diperdagangkan di New York Stock Exchange hari berikutnya.


View the original article here

NASA temukan 104 dunia berpotensi layak huni

Konsep artis yang menggambarkan kandidat planet Kepler transit di bintang induk mereka secara berurutan berdasarkan ukuran. (SETI/J Rowe and NASA Ames/W Stenzel)

Jakarta (ANTARA News) - Misi Kepler Badan Antariksa Amerika Serikat (National Aeronautics and Space Administration/NASA) menemukan ratusan planet asing, termasuk  104 dunia baru yang berpotensi mendukung kehidupan.

Ilmuwan yang ikut serta dalam misi perburuan Kepler NASA mengumumkan penemuan 833 kandidat planet baru dalam konferensi pers pada 5 November, menambah jumlah total kandidat planet menjadi 3.538 kandidat dunia.

Dari 104 planet yang berpotensi layak huni itu, 10 di antaranya berukuran tidak jauh berbeda dengan Bumi.

"Kita mulai memasuki era baru penjelajahan galaksi kita," kata William Borucki, peneliti utama Kepler di NASA Ames Research Center di Moffett Field, California, tempat para ilmuwan mendiskusikan penemuan eksoplanet terbaru di Kepler Science Conference.

Planet-planet baru tersebut menambah jumlah dunia yang diidentifikasi teleskop antariksa Kepler sekitar 29 persen perbaruan terakhir Januari lalu.

Misi Kepler yang diluncurkan pada 2009 ditujukan untuk menentukan pecahan bintang-bintang di galaksi Bima Sakti yang menjadi tempat planet-planet seukuran Bumi yang mengorbit di zona layak huni.

Selama empat tahun teleskop Kepler melihat satu petak langit dalam konstelasi Cygnus, mencari lubang-lubang sangat kecil dalam terang bintang-bintang yang menandakan sebuah planet melintas di depan, atau transit di bintang mereka.

Pencarian telah menemukan dunia-dunia yang aneh seperti "hot Jupiters" yang mengorbit sangat dekat dengan bintang induknya; dunia seperti-Neptunus; dan "Bumi Super".

Para ilmuwan mengumumkan planet pertama di zona layak huni bernama Kepler 22-b pada Konferensi Ilmu Kepler kedua tahun lalu.

Peneliti kini menunjukkan sebagian besar bintang di galaksi setidaknya memiliki satu planet seperti itu.

Kepler menghentikan pengambilan data pada 11 Mei 2013 karena saat mengalami kegagalan dua roda reaksi pada pesawat. Tetapi Kepler tak akan berhenti. Ilmuwan akan terus melanjutkan pencarian planet-planet  baru.

Borucki menambahkan para ilmuwan akan menemukan lebih banyak planet-planet terkecil mirip Bumi lagi.

"Ada data setahun penuh yang belum dianalisis," kata Borucki seperti dilansir laman LiveScience.

Analisis independen data Kepler telah menemukan satu dari lima bintang serupa matahari berada di zona layak huni.


View the original article here

Institut Francais-Unair pamerkan proses penyimpanan data google

ilustrasi YouTube (ANTARA/Istimewa)

Pameran ini menyampaikan pesan dalam bentuk gambar dan informasi serta video yang merupakan hasil riset para ahli dari Cite de la Science (Site de la Siongs) Prancis tentang data digital yang membanjiri dunia dan proses penyimpanan data itu,"
Surabaya (ANTARA News) - Institut Francais Indonesia (IFI) Surabaya bersama Universitas Airlangga Surabaya memamerkan proses penyimpanan data pada sejumlah pusat data dunia seperti Google, Yahoo, dan sebagainya melalui pameran bertajuk "Big Data: Banjir Digital" di Perpustakaan Unair, 7--14 November.

"Pameran ini menyampaikan pesan dalam bentuk gambar dan informasi serta video yang merupakan hasil riset para ahli dari Cite de la Science (Site de la Siongs) Prancis tentang data digital yang membanjiri dunia dan proses penyimpanan data itu," kata Direktur IFI Surabaya, Mathieuw Dumesnil, saat membuka pameran itu di perpustakaan setempat, Kamis.

Didampingi Ketua International Office Partnership (IOP) Unair IGAK Satrya Wibawa MCA, ia menjelaskan pameran kali ini merupakan kerja sama kedua bersama Unair setelah tahun lalu mengadakan pameran seni bertema bahaya obat-obatan palsu karya seniman Asia Tenggara.

"Pameran kali ini yang juga masuk dalam rangkaian Dies Natalis ke-59 Unair itu disemarakkan dengan small seminar and discussion, di antaranya Google Drive Web Application, Teknologi Cloud Computing dan Tantangannya, dan sebagainya," katanya yang juga didampingi staf Bidang Budaya dan Komunikasi IFI Surabaya, Pramenda Krishna A.

Dalam pameran itu antara lain disajikan skema data tentang pengiriman data pada Youtube, email, SMS, twitter, Facebook, Wikipedia, blog, website/laman, dan sejenisnya yang setiap harinya sangat luar biasa, kemudian ada pula foto-foto kegiatan pusat data berskala dunia seperti Google atau SDSS.

Skema data itu mencatat pengiriman data mencapai 104.000 jam video di Youtube per hari, 45 miliar email terkirim per hari, 540 juta SMS terkirim per hari, 400 juta twitter terkirim per hari, 360 juta foto diunggah di Facebook per hari, 9.000 artikel diunggah di Wikipedia per hari, 140.000 website/lama baru per hari, dan seterusnya.

Selain itu, foto pusat data yang bagian atasnya mengeluarkan asap (boros energi). karikatur tentang lalu lintas data pada 20.000 komputer yang ada pada pusat data dunia, super kalkulator yang dapat menghitung 17 juta miliar hitungan per detik, foto proses perkembangan penyimpanan data seperti cakram keras (lima tahun), CD/DVD (15-20 tahun), dan memory card (jangka panjang).

Secara terpisah, Ketua IOP Unair IGAK Satrya Wibawa MCA menyatakan pameran kali ini bersifat edukasi kepada masyarakat yang selama ini sudah akrab dengan Youtube, email, SMS, twitter, Facebook, Wikipedia, blog, website/laman, dan sejenisnya, namun mereka belum tahu aspek positif dan negatif "big data digital" itu.

"Data digital yang membanjir itu ada positif dan negatifnya. Negatifnya itu karena data digital itu mudah dicuri, disadap, boros energi, dan sebagainya... Jadi, pameran ini mendorong penyadaran masyarakat agar hati-hati dan tidak sembarangan melempar data, foto, dan semacamnya ke data digital," katanya.

Aspek positif data digital, katanya, antara lain penyimpanan data menjadi lebih efektif. "Misalnya, kita bisa menyimpan data perpustakaan yang banyak hanya dalam satu memori yang sangat kecil. Perpustakaan Unair sudah mengarah ke e-book dan e-riset yang sifatnya internal, tapi kalau buku karya orang lain masih belum karena terkait hak cipta," katanya.

Alumni Curtin University Australia (S2) itu menambahkan kerja sama dengan IFI Surabaya dalam bentuk pameran sains sebanyak dua kali itu merupakan "pintu" untuk kerja sama berikutnya dalam bentuk workshop penyimpanan data digital. "Bahkan, IFI siap mendatangkan tenaga ahli untuk memberi pelatihan penyimpanan data digital secara praktik," katanya.

(E011/A029)


View the original article here

Mumi Raja Tutankhamun pernah terbakar

Jakarta (ANTARA News) - Peneliti dari Inggris mengungkap kematian salah satu firaun Mesir, Raja Tutankhamun, yang meninggal 3.300 tahun yang lalu.

Mumi Raja Tut yang dikubur tahun 1323 Sebelum Masehi pernah terbakar di dalam makamnya.

Makam sang raja pertama kali ditemukan tahun 1922 oleh Lord Carnavorn dan Howard Carter.

Arkeolog Chris Naunton, Direktur Egypt Exploration Society, menelusuri laporan Carter yang menyatakan kemungkinan mumi tersebut pernah terbakar.

Naunton bekerja sama dengan pakar Mesir Robert Connoly dari Liverpool University yang memiliki sampel tulang dan daging Raja Tut.

Tim peneliti memeriksa fosil firaun itu dengan mikroskop elektron dan menemukan memang daging Raja Tut terbakar setelah ia dibaringkan di makamnya yang tertutup.

Mereka menduga, minyak yang digunakan saat proses pembalsaman merendam linen yang membungkus Raja Tut.

Kehadiran oksigen membuat minyak menimbulkan reaksi yang memicu api dan membakar badan sang raja dalam suhu di atas 200 derajat Celsius.

Sebelumnya, berdasarkan bukti yang ada, Raja Tut dikubur secara tergesa-gesa, noda di dinding makam disebabkan oleh aktivitas mikroba. Peneliti menduga cat di dinding makam bahkan belum mengering ketika makam ditutup.

"Mumifikasi yang gagal menyebabkan pembakaran tubuh secara spontan setelah penguburan, itu sama sekali tak terduga," kata Naunton, seperti yang dikutip dari Live Science.

Menurut ahli biologi Brian Ford, aseton yang diproduksi oleh tubuh, dihadapkan pada listrik statis atau sumber api lainnya, dapat menyebabkan tubuh terbakar.

Selain itu, dengan menganalisis luka pada korban kecelakaan mobil, ilmuwan forensik menemukan peristiwa yang menyebabkan kematian raja yang diyakini baru berusia 17 saat meninggal.

Menurut para peneliti, raja muda itu berlutut ketika kecelakaan kereta kuda menghancurkan tulang rusuk dan panggulnya. Kecelakaan itu juga merusak organ dalam, termasuk hatinya.


View the original article here

Main "game multiplayer" dengan Lenovo Flex 20

Jakarta (ANTARA News) - Desktop all-in-one Lenovo Flex 20 menawarkan fungsi komputer  serta game  yang dapat melibatkan hingga empat orang pemain.

Desktop yang layarnya berukuran 19,5 inci itu dapat dipakai dalam dua mode.

Yang pertama adalah mode stand seperti layaknya komputer yang layarnya berdiri horizontal dengan kemiringan 15-70 derajat, sementara mode lainnya adalah mode table dengan posisi layar dibaringkan vertikal seperti meja.

Posisi stand membuat pengguna dapat bekerja seperti memakai PC dengan pilihan layar sentuh atau bisa juga dengan keyboard dan mouse yang juga tersedia.

Posisi table memungkinkan beberapa pengguna bermain game secara bersamaan karena memiliki layar sentuh 10-point multitouch.

Dengan tambahan fitur joystick dan striker yang dapat ditempel di layar, pengguna dapat merasakan sensasi game klasik seperti karambol.

"Desktop Lenovo Flex 20 dapat menambah fungsi sosial ketika orang-orang bisa bermain bersama, ketimbang asyik dengan gadget masing-masin. Keluarga juga bisa bermain bersama," ujar Julius Tjhin, 4P & Distribution Manager Consumer Business Lenovo Indonesia di Jakarta, Kamis.

Desktop setebal dua cm dengan berat 3,5 kg itu dilengkapi dengan baterai yang tahan hingga empat jam sehingga dapat dibawa kemana-mana.

Lenovo Flex 20 yang dibanderol Rp12,5 juta itu dibekali prosesor Intel core i5-4200 1,6 GHz, Windows 8, HDD 500 GB, memori 4 GB DDR3, Intel HD Graphic, WiFi, bluetooth, USB port, dan akan dipasarkan di Indonesia pada pertengahan Desember.


View the original article here

Menristek minta peneliti berorientasi pada pengguna

Menteri Riset dan Teknologi Gusti Muhammad Hatta. (ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana)

Jakarta (ANTARA News) - Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) Gusti Muhammad Hatta meminta para peneliti mengubah orientasi dan menyesuaikan inovasi teknologi dengan kebutuhan pengguna.

"Para peneliti ini orientasinya harus segera diubah, jangan hanya sekadar memenuhi keingintahuan atau academic excellence saja, tapi harus berorientasi pada kebutuhan pengguna," katanya dalam seminar Insentif Riset SINas 2013 di Jakarta, Kamis.

Hasil riset yang sesuai dengan kebutuhan pengguna, menurut dia, akan memberikan sumbangan bermakna bagi peningkatan industri.

Para peneliti, ia menjelaskan, juga sebaiknya menciptakan teknologi yang bahan dasarnya berasal dari dalam negeri.

"Jangan sampai obat 90 persen diproduksi di sini, tapi bahan baku untuk memproduksi 90 persen impor," katanya.

Ia menambahkan, sinergi antara periset dengan produsen dan pemerintah perlu dilakukan. "Jangan sampai dikira kita adem ayem saja di laboratorium," katanya.

Pemerintah, menurut dia, terus berupaya memberikan insentif bagi para peneliti dan pihak swasta yang mendukung kegiatan penelitian dan pengembangan.

"Insentif itu sudah ada bagi mereka yang berinovasi mengembangkan teknologi. Bentuknya bisa sampai keringanan pajak untuk alat-alat pendukung pembuatan teknologi yang diambil dari luar negeri," ujarnya.

Jumlah proposal lembaga dan peneliti yang mendaftar untuk berpartisipasi dalam program Insentif Riset SINAS meningkat dari 1.200 proposal di 2007 menjadi 4.149 proposal di 2011.

Namun pada 2012-2014 jumlah proposal yang masuk turun dari 2.309 proposal pada 2012 menjadi 1.559 proposal untuk 2014.


View the original article here

Android KitKat untuk HTC One tahun depan

Jakarta (ANTARA News) - HTC mengumumkan bahwa Android 4.4 KitKat untuk smartphone HTC One akan tersedia tahun depan.

Perwakilan perusahaan itu mengemukakan pada TechRadar seperti dikutip dari Digital Spy bahwa perangkat lunak itu akan tersedia untuk handset di Eropa, Timur Tengah, dan Afrika pada akhir Januari mendatang.

"HTC akan  bekerja sama dengan mitra setempat untuk meluncurkan Android 4.4 dengan Sense 5.5 untuk HTC One pada akhir Januari," kata juru bicara.

Interface Sense 5.5 terbaru yang pertama kali hadir di HTC One Max punya  beragam fitur baru antara lain versi baru dari HTC Zoe dan kemampuan membuat GIF animasi.

HTC One Max dan One Mini disebut-sebut segera bisa memakai Android 4.4, namun belum ada pengumuman kapan hal tersebut terwujud.
Penerjemah: Nanien Yuniar

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com


View the original article here

Kelakuan buruk pejabat negara jadi pencarian teratas Google Indonesia

Jakarta (ANTARA News) - Google Indonesia mencatat bahwa perilaku buruk sebagian pejabat negara menjadi isu teratas dalam pencarian terpopuler selama periode 28 Oktober--3 November.

Siaran pers Google Indonesia yang diterima ANTARA News, Selasa, menyebutkan mmbudsman menjadi hal yang paling banyak dicari setelah ada berita tentang kasus penamparan pekerja Bandara Udara Internasional Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru oleh seorang Wakil Ketua Ombudsman.

Selain itu, Vika Dewayani yang merupakan istri pengusaha Adiguna Sutowo juga mengundang rasa penasaran masyarakat Indonesia setelah membuat keributan di rumah pribadinya di Pulomas, Pulo Gadung, Jakarta Timur. Vika Dewayani menjadi pencarian terpopuler kedua pekan lalu, sementara Adiguna Sutowo menempati urutan kedelapan.

Gadget juga masih menjadi hal yang banyak dicari, termasuk Andromax Z yang berada di posisi ketiga dan gelaran pameran industri digital, IT, dan game IndoComtech di urutan keempat.

Kejadian naas disiramnya vokalis band Nu Metal - Rapcore Saint Loco, Barry Manoch dengan air keras setelah manggung di kota Malang juga menjadi perhatian masyarakat. Saint Loco menempati peringkat kelima pencarian terpopuler di Google Indonesia.

Akhir Oktober dan awal November ini diwarnai dengan Demo Buruh di beberapa kota termasuk Jakarta, Tangerang, dan Bekasi yang membuat kemacetan di beberapa ruas jalan. Demo buruh menjadi peringkat keenam dalam pencarian terpopuler diikuti dengan Halloween.

Film sekuel Thor: The Dark World besutan Marvel Studios juga mengundang rasa penasaran masyarakat Indonesia dan menempati posisi pencarian populer ke-9, dan Isi Sumpah Pemuda yang peringatannya jatuh pada 28 Oktober menempati posisi ke-10 dari pencarian populer Google Indonesia.


View the original article here

Lebih dari setengah pengguna android pakai Jelly Bean

Jakarta (ANTARA News) - Android 4.3 Jelly Bean luncur lebih dulu sebelum Android 4.4 KitKat.

Menurut statistik terbaru yang dipublikasikan Google,  52 persen dari semua pengguna perangkat Android saat ini menggunakan Jelly Bean..

Hal ini juga dikarenakan Android Jelly Bean memiliki beberapa versi, Android 4.1.x Jelly Bean, Android 4.2.x Jelly Bean, dan Android 4.3 Jelly Bean, serta masih ada beberapa fragmentasi.

Menariknya, android Froyo (Frozen Yoghurt) lebih banyak digunakan daripada Honeycomb yang lebih baru dan pada awalnya dirancang untuk tablet.

Sementara Gingerbread memiliki persentase terbesar kedua 26.3 persen dan diikuti oleh Ice Cream Sandwich 19.8 persen.

Hal ini menunjukkan bahwa setiap iterasi Android yang dirilis, Google dan mitranya terus melakukan perbaikan  untuk  pengguna

Jadi menarik untuk melihat bagaimana pencapaian Android 4.4 KitKat di masa mendatang, demikian seperti dilansir dari laman Ubergizmo.


View the original article here

BDF dorong penggunaan teknologi informasi dalam pemilu

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (kanan) bersama Sultan Brunei, Sultan Hassanal Bolkiah (kedua kiri) didampingi Menlu Marty M. Natalegawa (ketiga kiri) saat mendengarkan pidato Perdana Menteri Timor Leste, Xanana Gusmao (kiri) pada pembukaan Bali Democracy Forum VI di Nusa Dua, Bali, Kamis (7/11). (ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana)

Jadi kita tidak boleh takut dengan teknologi."
Nusa Dua, Bali, (ANTARA News) - Peserta Bali Democracy Forum (BDF) VI dalam diskusi interaktif pada hari kedua pelaksanaannya di Nusa Dua, Jumat, menyoroti pentingnya penggunaan teknologi informasi untuk membantu penyelenggaraan pemilihan umum yang demokratis dan terintegrasi.

Sesi diskusi interaktif yang membahas sub-tema pelaksanaan pemilu yang bebas dan adil tersebut dipandu oleh Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Jimly Asshidiqie dan menghadirkan dua panelis yaitu Menteri Luar Negeri Azerbaijan Elmar Mammadyarof dan Menlu Liberia Augustine Kepehe Ngafuan.

"Sekarang, pemilu jaman dulu menjadi semacam lelucon di mana pada waktu itu suara belum dihitung namun hasilnya sudah diumumkan," kata Jimly Asshidiqie, setelah memandu diskusi di Nusa Dua, Jumat.

Jimly mengatakan bahwa isu mengenani pemilihan suara melalui teknologi informasi dan media elektronik seperti e-voting dan e-counting gencar disampaikan oleh para peserta diskusi BDF VI.

Seperti yang disampaikan oleh Menlu Liberia Augustine Kepehe Ngafuan bahwa penggunaan teknologi sangat penting untuk menyelenggarakan pemilu.

Namun demikian, penggunaan teknologi harus diawasi," karena jika ditemui kerusakan teknis maka kadang akan menimbulkan persepsi tentang kecurangan," kata Menlu Augustine Kepehe Ngafuan.

Pemilihan umum juga harus dilaksanakan tepat waktu, tanpa penundaan. Jumlah suara yang ada juga harus sesegera mungkin dihitung. Itulah sebabnya penggunaan teknologi menjadi sangat penting, kata dia.

Menteri Luar Negeri Belanda Frans Timmermans juga menyoroti penggunaan teknologi dalam pidatonya pada sesi debat umum di hari pertama BDF, Kamis.

"Melalui televisi, masyarakat bisa mengetahui dengan segera hasil pemilihan umum. Bahkan sekarang mereka bisa langsung memberikan suaranya melalui media elektronik," kata Timmermans.

Menurut Jimly Asshidiqie, pemungutan suara melalui media elektronik atau e-voting telah diatur secara konstitusional di Indonesia.

"Jika E-voting diterapkan, hal tersebut tidak akan melanggar konstitusi dan secara teknis Indonesia sudah siap baik BPPT maupun KPUnya. Perangkat sudah disiapkan, tinggal adanya persetujuan politik," kata Jimly.

Namun demikian, tidak semua persepsi orang baik terhadap penggunaan teknologi elektronik dalam pemilu.

"Teknologi selalu dikaitkan dengan kemudahan untuk dicurangi," kata Jimly.

Padahal dengan penggunaan teknologi, pelaksanaan pemilu bisa menjadi lebih efisien dan transparan sepanjang penyelengara dan masyarakat bisa mengawal keamanannya.

"Jadi kita tidak boleh takut dengan teknologi. Semua ada kekurangannya, namun teknologi itu sendiri juga bisa beradaptasi dan mempunyai kemampuan mengoreksi dirinya sendiri," kata Jimly.

Mengusung satu tema besar yaitu Konsolidasikan Demokrasi dalam Masyarakat Plural, BDF, yang memasuki tahun keenam pelaksanaannya tersebut dihadiri perwakilan dari 81 negara dan tiga organisasi internasional.


View the original article here

Sabtu, 09 November 2013

Semua Korban Jatuhnya Heli MI-17 Milik TNI AD Sudah Ditemukan

VIVAnews - Semua korban Helikopter MI-17 milik TNI Angkatan Darat yang jatuh di daerah Kecamatan Baku Hulu, Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, sudah berhasil ditemukan. Sebanyak 13 penumpang tewas dan enam penumpang mengalami luka bakar.

Kapuspen TNI Laksamana Muda TNI Iskandar Sitompul,  Sabtu 9 November 2013, mengatakan bahwa korban yang selamat seluruhnya telah dibawa ke rumah sakit setempat.

"Seluruh korban jatuhnya helikopter sudah ditemukan, sebanyak 13 orang tewas dan enam orang mengalami luka bakar. Korban yang selamat langsung dibawa ke rumah sakit," ujar Iskandar saat dihubungi VIVAnews.

Seperti diketahui Helikopter MI-17 milik TNI Angkatan Darat berangkat dari Tarakan, Kalimantan Utara, sekitar pukul 09.09 WITA pagi tadi menuju perbatasan Malaysia dengan mengangkut 1.800 kilogram logistik untuk keperluan pembangunan pos perbatasan di Long Bulan atau daerah Tunjungan, Malinau melalui pos Apauping.

Seharusnya Helikopter MI-17 tiba di pos Apauping pada 10.06 WITA, tetapi hingga pukul 10,10 WITA pesawat belum mendarat. (asp)


View the original article here

Ini Dugaan Penyebab Helikopter TNI AD Jatuh di Kalimantan Utara

VIVAnews - Kapuspen TNI Laksamana Muda, Iskandar Sitompul mengungkapkan dugaan awal penyebab jatuhnya Helikopter MI-17 milik TNI Angkatan Darat di daerah Kecamatan Baku Hulu, Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara.

Menurutnya, secara tiba-tiba helikopter kehilangan power (tenaga) hingga akhirnya jatuh dan menyebabkan 13 orang tewas serta 6 mengalami luka bakar.

Helikopter tersebut membawa 21 penumpang yakni 13 orang warga sipil dan 8 anggota TNI. "Seluruh korban sudah ditemukan, yang selamat sudah dibawa ke rumah sakit terdekat," katanya.

Pihaknya akan segera melakukan investigasi terkait penyebab insiden nahas tersebut. Terutama soal mendadak hilangnya tenaga (power) helikopter yang baru dibeli 2-3 tahun lalu. "Kita akan segera kirim tim untuk investigasi masalah itu. Apakah ada masalah teknis atau yang lainnya," ujar dia.

Helikopter itu berangkat dari Tarakan, Kalimantan Utara, sekitar pukul 09.09 WITA pagi tadi menuju perbatasan Malaysia dengan mengangkut 1.800 Kg logistik untuk keperluan pembangunan pos perbatasan di Long Bulan atau daerah Tunjungan, Malinau melalui pos Apauping.

Seharusnya Helikopter MI-17 tiba di pos Apauping pada 10.06 WITA, tetapi hingga pukul 10.10 WITA pesawat belum mendarat. (eh)


View the original article here

Sabar Sebagai Kunci Hidup Sehat

VIVAnews – Pribadi (68) menderita asam lambung sejak 12 tahun lalu. Bahkan sejak masih SMA lambungnya mulai ada sedikit masalah, setiap kali telat makan sudah pasti lambungnya sakit kembung. Karena itu dirinya sering berobat ke sinse pengobatan Cina, karena seringnya diberikan jamu godog menyebabkan lambungnya semakin sakit, lalu berganti ke pengobatan alternatif, namun tidak kunjung sembuh juga.

Akhirnya mencoba ke pengobatan POWER OF SOUL (Terapi Qolbu) Ustadz Sonny Sutrisna, sebuah pengobatan alternatif mengobati tanpa bantuan obat-obatan. Setelah 4 kali melakukan terapi akhirnya penyakit yang di deritanya sembuh dan dapat beraktivitas seperti sediakala.
Ustadz Sonny Sutrisna Saat Mengisi Acara Aku Bisa Sembuh di ANTV
Begitu juga dengan Suryawan (56) menderita asam lambung. Dirinya sering mengalami skait di seputar dada yang nyeri sekali. Dirinya sempat berobat ke dokter dan sempat masuk UGD di ronsen dan segala macam, tapi tidak ada masalah. Lalu Suryawan melihat tayangan pengobatan alternatif di ANTV oleh Ustadz Sonny Sutrisna dan akhirnya melakukan pengobatan di klinik POWER OF SOUL tersebut. Setelah 1 kali terapi akhirnya berangsur sembuh.

POWER OF SOUL (Terapi Qolbu) adalah sebuah pengobatan tanpa pijat, jamu-jamuan, bacaan-bacaan ayat-ayat tertentu, tanpa bantuan jin, tanpa bedah atau operasi, sehingga aman karena tidak mengandung unsur musyrik, karena di dalam terapinya hanya mengandalkan pemahaman tentang cinta kasih kepada sesama.

Jika kita melihat cobaan yang dialami oleh Pribadi dan Suryawan di atas, hikmahnya adalah bahwa sabar mempunyai peranan yang sangat penting dalam melakukan suatu ihktiar bagi seorang manusia di muka bumi ketika mendapat cobaan salah satunya penyakit. 
Ustadz Sonny Sutrisna Melakukan Pengobatan kepada Pasien
Sering kali kita mendengar kalimat “sabar itu ada batasnya”, ternyata sabar itu tidak boleh diberi batas karena itu kurang tepat. Seperti dalam firman Allah SWT: “Sesungguhnya Allah SWT senantiasa bersama dengan orang-orang yang sabar“. (Al-Baqarah: 152-153). Oleh karena itu kalau ingin bersama dengan Allah maka jangan dibatasi, kalau bisa sepanjang masa bersama Allah. Karena Allah bersama penduduk surga, maka siapa yang tidak ingin menjadi penduduk surga. Jadi jika ingin masuk dalam pemahaman sabar, maka jangan dibatasi.

Di dalam memasuki pintu sabar pasti akan menemui yang namanya angkara murka. Kenapa? Karena angkara murka ini di motori oleh kotoran-kotoran hati (iri, dengki, cemburu, sombong dan buruk sangka), jadi angkara murka ini merupakan lawan daripada sabar. Agar bisa masuk ke dalam pintu sabar tersebut maka harus melawan semua kotoran-kotoran hati tersebut.

Nah jika bisa melawannya maka pasti akan masuk ke dalam pintu sabar. Dan sabar itu sendiri sinonim dengan basmalah artinya jika berhail masuk dalam pintu sabar maka sama saja dengan berhasil masuk pintu basmalah. Dan orang-orang yang sabar adalah orang-orang yang mempunyai kapasitas basmalah yang diperlukan untuk memohon kepada Allah SWT.
Ustadz Sonny Sutrisna di Tempat Prakteknya
Harus dipahami bahwa sangat penting bagi umat Islam untuk menguasai ilmu basmalah, sebab ternyata kunci daripada suksesnya sebuah doa itu ada di kalimat basmalah.

POWER OF SOUL adalah sebuah metode pengobatan alternatif dengan pendekatan aktif yaitu membangkitkan kekuatan sabar di dalam proses terapinya. Dan agar dapat menjadi aktif menjadi pengobatan maka dalam berdoa sebagai manusia diharuskan melakukan 3 hal yaitu merasakan takut yang sangat tinggi, rasa harap yang sangat kuat kepada Allah SWT dan semuanya ditujukan untuk kebaikan kepada sesama.

Untuk informasi seputar POWER OF SOUL Anda dapat menanyakan langsung di alamat praktek di : Jl. Utan Kayu Raya No.24 Jakarta Timur, telp  (021) 858 20 29 dan (021) 858 20 30 dan dapat dilihat di: www.powerofsoulindonesia.com. Atau Anda dapat mengetahuinya dari buku yang ditulis oleh Ustadz Sonny Sutrisna sendiri dengan judul “Power Of Soul Seorang Penyembuh” dan “Sholat Untuk Memperbesar Periuk Rejeki."
Ustadz Sonny Sutrisna Bersama Pasien di Acara Aku Bisa Sembuh
Jangan lewatkan penampilan Ustadz Sonny Sutrisna, Guru Besar POWER OF SOUL dalam acara AKU BISA SEMBUH di ANTV setiap Minggu pukul 08.30 - 09.00 WIB, acara Medika Natura di Jaktv setiap Rabu pukul 16.30 - 17.30 WIB dan acara Power of Soul di Jaktv hari Senin - Jumat pukul 24.00 - 01.00 WIB serta Sabtu - Minggu pukul 00.30 - 01.30 WIB.  (Webtorial)


View the original article here

Keahlian Para Hacker RI Bisa Digunakan Menangkal Penyadapan

VIVAnews - Berita penyadapan yang dilakukan Amerika Serikat dan Australia kepada Indonesia, kian ramai setelah sekelompok peretas Anonymous yang mengaku dari Indonesia, sukses mengubah tampilan sejumlah laman web Australia. Aksi para peretas itu kemudian disebut-sebut pembalasan atas penyadapan itu. 

Staf Khusus Presiden Bidang Luar Negeri, Teuku Faizasyah, menegaskan bahwa pemerintah tidak bisa berbuat banyak atas aksi peretas itu. Pemerintah juga tidak bisa melarang atau membenarkan tindakan dari mereka.

"Aksi yang dilakukan oleh peretas bersifat individual. Jadi, dikembalikan lagi kepada individunya," kata Teuku, di Jakarta, 9 November 2013.

Teuku juga menyampaikan bahwa dia tidak setuju apabila keahlian para anak bangsa itu dilakukan untuk kegiatan yang negatif. Pemerintah malah lebih setuju bila keahlian itu dilpakai demi menangkal penyadapan.

"Pemerintah malah setuju bila para peretas itu menyalurkan keahliannya untuk menangkal serangan penyadapan. Aksi positif dari para peretas itu akan memajukan teknologi, informasi, dan komunikasi di Indonesia," ungkap Teuku.

Seperti diketahui, laman-laman di Australia yang diretas oleh grup Anonymous diubah tampilan wajahnya dengan pesan berisi "Stop Spying on Indonesia" atau berarti "Berhentilah Memata-matai Indonesia".

Situs-situs yang diretas sepertinya dipilih secara random, namun mencapai lebih dari 100 situs.

Salah satu situs yang diganti tampilan mukanya adalah firstalertaustralia.com.au. Terlihat gambar mata mengintip dari lubang kunci. Kemudian juga ada nama "xcrotz" sebagai peretas.

jaberisme 09/11/2013 ntah polisi cyber di indonesia sudah ada atau belum tp menurut saya itu penting mengingat kejahatan di dunia cyber mulai banyak. 1.bentuk team polisi cyber dengan status PNS. 2.pemilihan dilakukan terbuka dengan beberapa test (BUKAN IJAZAH)Ya saya mendukung para Hacker itu berdayakan, karana ini sebuah tanngan MMR-RIMSCELL.BLGSPOT.COM

View the original article here

Ratu Atut Bacakan Ayat Suci Alquran untuk Almarhum Suami

VIVAnews - Jenazah suami Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Hikmat Tomet, sudah berada di rumah duka di Jalan Bhayangkara nomor 51, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, Banten.

Juru bicara keluarga Ratu Atut, Firton Nur Ikhsan, Sabtu malam, 9 November 2013 mengatakan, kegiatan malam ini hanya pengajian untuk jenazah Hikmat Tomet.

"Ibu (Ratu Atut), keluarga dan kerabat semua ikut mengaji di Aula Cipocok. Ada Nurul Arifin dan beberapa pengurus Partai Golkar," ujar Fitron.

Ratu Atut terus berada di samping suaminya dan terus membacakan surat Yasin untuk almarhum. Selain Atut, keluarga inti lainnya juga tampak mengelilingi jenazah. Di antaranya, anak-anak pasangan Atut-Hikmat, Ratu Tatu Chasanah, adik kandung Atut, dan Airin Rachmi Diany.

"Malam ini hanya pengajian. Besok dimakamkan," katanya.

Hikmat Tomet meninggal di usia 58 tahun akibat penyakit stroke. Sebelum meninggal, dia sempat dirawat dua bulan di RSPAD. Dia meninggalkan seorang istri dan tiga orang anak.

Hikmat Tomet merupakan anggota DPR RI pada 2009 dan menjabat Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Provinsi Banten 2009-2014. Ia menjadi caleg Golkar pada pemilu 2014. (eh)


View the original article here

Suami Gubernur Banten Ratu Atut Meninggal Dunia

VIVAnews - Kabar duka datang dari politisi Golkar, Hikmat Tomet. Suami dari Gubernur Banten, Ratu Atut Chosiyah itu tutup usia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Sabtu 9 November 2013.

Kabar itu disampaikan langsung Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan DPP Partai Golkar Indra J Piliang.

"Beliau meninggal di RSPAD Jakarta sekitar pukul 15.30 WIB, setelah lebih dari sebulan dirawat di sana," katanya kepada VIVAnews.

Indra menambahkan, saat menjalani perawatan intensif di rumah sakit, yang bersangkutan sudah menderita stroke. "Jenazah masih di RSPAD, rencananya sore ini akan dibawa ke Serang, Banten," ujarnya.

Seperti diketahui, Hikmat Tomet menempati posisi penting di partai berlambang Pohon Beringin. Dia merupakan anggota DPR RI pada 2009 dan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Provinsi Banten 2009-2014.

Selain sebagai anggota dewan dari Fraksi Golkar, kini ia menjadi Caleg Golkar 2014. (asp)

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});(function(d, s, id) {var js, fjs = d.getElementsByTagName(s)[0];if (d.getElementById(id)) return;js = d.createElement(s); js.id = id;js.src = "//connect.facebook.net/en_US/all.js#xfbml=1&appId=67839049483";fjs.parentNode.insertBefore(js, fjs);}(document, 'script', 'facebook-jssdk'));Kasihan amat ya belum lagi bertobat ajal sudah menjemput....! bakalan menyesal seumur-umur tuh orang di alam kubur, kurupsi gak kira-kira....! pasti dia merengek-rengek minta dihidupkan kembali setelah tahu sisksa kubur bengitu dahsayat...!

View the original article here