Laman

Minggu, 10 November 2013

Tiga warna favorit untuk mobil di Korea Selatan

ilustrasi jajaran kendaraan baru (FOTO ANTARA/Andika Wahyu)

Seoul (ANTARA News) - Putih, abu-abu, dan hitam mendominasi warna kendaraan di Korea Selatan.

Seperti dilaporkan kantor berita Yonhap, merek Korea Selatan Hyundai Motor Co. menyebut bahwa lebih dari 90 persen pembeli memilih warga putih, abu-abu, atau hitam untuk kendaraan baru mereka padahal ada 51 pilihan warna.

Sedan Hyundai Grandeur bahkan 98.8 persennya berwarna putih, abu-abu, atau hitam.

Hyundai juga mengemukakan selama sepuluh bulan pertama 2013 kendaraan kompak Avante putihm abu-abu, atau hitam terjual 96,7 persen sedangkan Sonata 92,4 persen.

Tak satupun Sonata warna kuning terjual selama periode itu, sebut Hyundai.

Di sisi lain, Toyota Motor yang melakukan eksperimen warna justru sukses di Jepang.

Merek Jepang itu berencana menjual sedan mewah Toyota Crown warna hot pink pada Desember tahun ini.

Pada September ada 650 pesanan untuk Toyota Crown hot pink.

Crown biasanya digunakan sebagai kendaraan dinas para petinggi perusahaan.

PPG Industries, pabrik terbesar yang memproduksi cat mobil, menyebut bahwa warna putih masih menjadi yang paling populer untuk kendaraan secara global.

Di kawasan Asia Pasifik, warna putih juga paling popular yaitu 26 persen kendaraan disusul silver dengan angka 20 persen.

Warna hitam di posisi ketiga dengan 18 persen kendaraan.

"Warna putih masih terus menjadi warna yang paling dominan untuk kendaraan, namun kami juga melihat  makin banyak variasi putih yang ditawarkan ke konsumen," kata Jane E harrington dari PPG.

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2013


View the original article here

Tidak ada komentar:

Posting Komentar