Laman

Sabtu, 09 November 2013

"Mainan" Mahal Miliarder Indonesia Bertambah

VIVAnews - Miliarder di Indonesia kini bisa menambah koleksi 'mainan' mahal terbaru, yakni Rolls-Royce Wraith. Mobil asal Inggris tersebut, hari ini resmi diluncurkan ke Tanah Air melalui Rolls-Royce Motors Cars Jakarta.

"Di kota ini kami menyaksikan betapa tingginya apresiasi dan ketertarikan konsumen terhadap produk baru dari Rolls-Royce Motor Cars yang bertenaga, bergaya, dan dramatis," kata General Manager Rolls-Rocye Motor Cars, Enderi Andreanto saat peluncurannya di kawasan Thamrin, Jakarta, Jumat 8 November 2013.

Hal serupa juga diungkapkan Dan Balmer, General Manager Asia Pacific untuk Rolls-Royce Motor Cars. Menurut dia, model kali ini merupakan paling bertenaga dalam sejarah Rolls-Royce.

Dia mengklaim Wraith dapat memanjakan hasrat akan kecepatan dan petualangan pemiliknya, serta memiliki sentuhan seni berkualitas tinggi dan kemewahan yang unik.

"Wraith juga merupakan model Rolls-Royce pertama yang memiliki program Bespoke sejak peluncurannya. Program ini menarik perhatian konsumen kami di Indonesia, salah satu yang tertinggi di dunia dalam hal pendetilan konten Bespoke," kata Balmer.

Wraith merupakan model Rolls-Royce dengan performa paling garang. Dengan desain mobil dua-pintu, body fastback Wraith diklaim mampu memancarkan pesona kekuatan, gaya dan drama.

Terdapat balutan gradasi dua warna, Darkest Tungsten di bagian bawah dan Jubilee Silver pada bagian atas. Mobil ini juga memiliki garis-garis di bagian panel dan kaca belakang, serta penambahan grille bagian dalam dan belakang yang lebar.

Melongok ke bagian dalam, aura mewah dan lapang langsung dirasakan. Dilengkapi juga trim kulit lembut, ditambah warna Tan dan Dark Spice dan lapisan kayu bernama 'Canadel Panelling'.

Kelebihan lain dari mobil ini diantaranya; head-up display, lampu adaptif, pembuka bagasi tanpa kunci, dan masih banyak lainnya.

Sedan mewah ini memiliki wheelbase yang lebih pendek dan atap rendah. Pada bagian kaki-kaki dilengkapi velg 21 inchi palang lima dengan logo RR, sesuai dengan warna body mobil.

"Pada dasarya mobil ini dihadirkan sesuai dengan permintaan si konsumen," kata Balmer.

Soal harga, Balmer sendiri tidak masih menutup mulut. Namun menurut dia, Wraith dibanderol di atas seri Rolls-Royce seri Ghost (Rp10 miliar).

Untuk urusan jantung pacu, mobil ini mengusung mesin V 12 turbo yang sanggup melontarkan 624 Bhp dengan torsi 800 Nm pada 1.500 rpm. Dengan mesin tersebut, mobil ini dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam tempo 4,6 detik. (eh)


View the original article here

Tidak ada komentar:

Posting Komentar