Laman

Selasa, 08 Oktober 2013

3 Tips Menggunakan Maskara yang Wajib Diketahui

img
Dok. Thinkstock
Jakarta - Bulu mata tebal, lentik dan pekat dapat meningkatkan penampilan. Meski banyak rekomendasi maskara yang bagus, namun hasilnya belum tentu memuaskan jika tidak mengetahui tekniknya.

Butuh teknik khusus mengaplikasikan maskara agar bulu mata lebih tebal dan lentik dengan maksimal. Tiga tips ini wajib diketahui agar maskara sempurna ketika dipulaskan di bulu mata, seperti dikutip dari Eye Lips Face.

1. Gunakan Maskara di Dua Sisi
Jangan hanya menggunakan maskara di satu sisi saja. Pertama-tama, aplikasikan maskara di bagian luar bulu mata dengan memulaskannya ke arah bawah. Lalu aplikasikan di bagian dalam bulu mata, tekniknya seperti memulaskan maskara biasanya yakni ditarik ke atas. Mengaplikasikan maskara di dua sisi membuat bulu mata lebih pekat dan menjadi lebih lentik.

2. Pulaskan di Bulu Mata Bagian Bawah
Banyak wanita ragu memulaskan maskara di bulu mata bagian bawah karena takut menggumpal. Cara yang tepat adalah dengan memegang maskara secara vertikal atau berdiri. Teknik tersebut membuat bulu mata bagian bawah lebih mudah di sikat dan meminimalisir gumpalan serta coretan di kulit.

3. Jangan Mengocok Tabung Maskara
Saat ingin menambah maskara, aplikator tidak perlu dikocok berulang-ulang dalam tabung. Itulah yang membuat maskara menggumpal ketika digunakan. Mengocok tabung maskara juga membuat maskara cepat kering, karena udara lebih banyak masuk ke dalamnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar