Laman

Kamis, 15 Agustus 2013

Tutorial Jilbab Dua Warna

Jika kamu ingin tampilan berjilbab sehari-hari yang terlihat berbeda, menarik, dan lebih playful, namun tetap memberikan kesan simple dan anggun, ini dia kreasi jilbab yang tepat untuk kamu. Kombinasi dari dua jilbab berwarna berikut ini patut kamu coba.
Tutorial

KETERANGAN:
1. Setelah menggunakan ciput, letakkan jilbab di atas kepala dengan kedua sisi sama panjang.
2. Atur jilbab dan biarkan menyatu di salah satu sisi.
3. Rapikan dan kencangkan dengan menggunakan jarum pentul di kedua sisi jilbab.
4. Ambil jilbab dengan warna yang berbeda dan tempatkan jilbab dengan salah satu sisi lebih panjang.
5. Pasangkan sisi yang lebih pendek ke sisi yang lainnya.
6. Biarkan untaian jilbab pertama menonjol ke arah luar.
7. Sematkan sisi jilbab kedua yang lebih panjang kea rah bahu hingga menutupi bagian dada. Pastikan untaian jilbab yang pertama tetap berada di luar ya.
8. Kepang sisi jilbab pertama yang menjuntai.
9. Ikat bagian ujung kepangan dengan menggunakan aksesoris cantik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar