Jumat, 16 November 2012
Tavarua, Pulau Berbentuk Hati di Tengah Laut
Terkenal karena bentuknya yang luar biasa mempesona, berbentuk seperti sebuah hati kecil di tengah birunya lautan. Bagi para pecinta lautan mari menikmati keindahan Pulau Tavarua di Fiji.
Tavarua yang hanya memiliki luas wilayah sekitar 29 hektar (120.000 m2) merupakan sebuah surga sempurna yang dikelilingi oleh air di mana-mana, dekat dengan pulau utama Fiji, Viti Levu, dan dikelilingi oleh terumbu karang yang mempesona.
Disebut-sebut sebagai dunia fantasi bagi para peselancar dan merupakan induk dari semua kamp surfing kelas dunia. Pulau menawan ini menawarkan atraksi air yang luar biasa karena lokasinya yang sempurna untuk surfing, sailboarding, selancar layang, Stand Up Paddle surfing, menyelam, memancing, atau hanya sekedar bersantai di tepi kolam renang sambil berjemur diterik matahari.
Read more at http://uniqpost.com/53545/tavarua-pulau-berbentuk-hati-di-tengah-laut/
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar